Kedua layanan ini memiliki alogaritma yang serupa untuk membantu kamu menemukan tayangan terbaik.
Dengan melihat jejak tayangan dan preferensi yang telah kamu pilih, Netflix dan Amazon Prime Video mampu menyediakan beragam pilihan film dan serial TV.

User interface Amazon Prime Video
Fitur dan Kompabilitas
Netflix dan Amazon Prime sama-sama memiliki aplikasi yang bisa kamu unduh di App Store maupun Google Playstore.
Bahkan kedua layanan ini dapat kamu saksikan melalui PlayStation 4, Xbox One, Roku, Amazon Fire TV, hingga Apple TV.
Namun, ada perbedaan pada fitur download di kedua layanan ini.
Jika kamu download sebuah film atau serial di Netflix, maka konten tersebut akan bertahan selama 30 hari dan dapat kamu saksikan berulang-ulang.
Pada Amazon Prime, film atau serial yang kamu download juga akan bertahan selama 30 hari.
Tetapi jika kamu sudah mulai untuk menyaksikan tayangan tersebut, harus kamu selesaikan dalam waktu 48 jam, jika tidak maka tayangan akan secara otomatis terhapus.

Fitur Download pada Netflix
Konten