Laporan Wartawan NexTren, Kelvin Layzuardy
NexTren.com - Bagi kamu yang sudah Nonton Avengers: End Game tentu kamu tahu bahwa film ini dikatakan tidak memiliki post credit scene.
Namun, baru-baru ini media sosial dikagetkan dengan beredarnya video post credit scene yang hanya tayang di Tiongkok.
Alih-alih membuat warganet senang, post credit scene ini ternyata banyak membuat orang kesal loh.
Baca Juga : Yuk Ketahui Karakter Avengers: End Game yang Cocok Untukmu Lewat Kuis Ini
Bagaimana tidak, hal ini karena ternyata yang tampil di akhir film bukanlah post credit scene.
Melainkan sebuah iklan yang disematkan di akhir film.
Iklan tersebut sendiri adalah iklan Huawei P30 yang memiliki kemampuan zoom.
Baca Juga : Spoiler Keras! Avengers End Game Telah Hadir Di Situs Film Bajakan Ini
Dilihat dari video yang ada, banyak orang mengira itu merupakan post credit scene yang biasanya ada di akhir film.