Laporan Wartawan Nextren, Wahyu Prihastomo
Nextren.com - Beberapa hari lalu, kita baru saja melihat hape terbaru dari Samsung. Tapi bukan dari kelas flagship.
Yak, Samsung Galaxy A80 resmi dirilis di Thailand awal pekan ini dengan fitur andalan kamera putar.
Fitur ini jadi gebrakan terbaru Samsung untuk hape kelas menengahnya yang ada di keluarga A Series.
Dengan kamera putar ini, Samsung berhasil memberikan layar fullscreen. Tanpa bezel, tanpa infinity-o, infinity-u atau infinity-v ala mereka.
Baca Juga : Inovasi 3 Kamera Putar Samsung Galaxy A80 Resolusi Utama 48MP, Depan Belakang Sama Bagusnya
Memang bukan yang pertama, tapi munculnya Galaxy A80 di awal tahun ini jelas jadi pemicu vendor lain untuk tampil lebih baik.
Tapi tunggu sebentar, mungkin kalian sebenarnya sudah tidak asing dengan kamera putar ini.
Kalian tidak salah kok.
Kita kembali ke tahun 2013, Oppo yang waktu itu masih baru datang di Indoesia sempat merilis hape dengan fitur kamera yang serupa.