Perlu diketahui Facebook sendiri sudah terjerat kasus kebocoran data sudah lama.
Bahkan, Facebook dibawa hingga ke ranah hukum loh.
Baca Juga : Pria Ini Berhasil Tipu $122 Juta Dari Google dan Facebook, Kok Bisa?
Facebook pun terus diberikan tekanan, karena dianggap lalai dalam menjaga kerahasiaan data pengguna.
Selain itu, baru-baru ini juga Facebook diketahui membiarkan data pengguna tidak aman selama 7 tahun.
Data pengguna ini tersimpan hanya dalam sebuah tulisan yang bisa dilihat oleh semua orang.
Nampaknya kejayaan Facebook yang dulu sangat fenomenal perlahan mulai hilang.
Baca Juga : Password Pengguna Facebook Disimpan Secara Tidak Aman Selama 7 Tahun
Mungkinkan Facebook akan terus bertahan dengan banyaknya kasus yang terjadi ini?
Tidak ada yang tahu jawaban pastinya.
Namun, patut untuk kita tunggu langkah Facebook dalam menyelesaikan masalah ini.(*)