Laporan Wartawan NexTren, Kelvin Layzuardy
NexTren.com - Persaingan smartwatch dari berbagai semakin ketat dengan banyak bermunculan smartwatch pada tahun 2018 lalu.
Namun, produk manakah yang menguasi pasar smartwatch pada 2018 lalu?
Menurut data IDC sendiri, pertumbuhan smartwatch pada Q4 2018 mengalami peningkatan sebesar 27%.
Apple menjadi penguasi lini smartwatch setelah berhasil mengambil sebanyak 26.8% market pada 2018 lalu.
Baca Juga : Sering Begadang Sambil Main Hape, Pria 19 Tahun Ini Derita Penyakit Mengerikan
Memang tak bisa dimungkiri bahwa Apple menjadi salah satu pelopor smartwatch.
Hadirnya Apple Watch menjadi salah satu pendongkrak hadirnya smartwatch lainnya.
Di posisi kedua sendiri terdapat Xiaomi sebagai salah satu perusahaan teknologi asal China.
Xiaomi memang juga dikenal dengan smartwatch yang dimiliki.