Baca Juga : Samsung Rancang Chip Exynos 7904 Lebih Murah Untuk Pasar Menengah
Kecepatan penyimpanan chip ini juga dinyatakan Samsung jauh lebih tinggi bila dibandingkan dengan SSD atau MicroSD Card.
Menurut Samsung, kecepatan dari eUFS 1TB ini bisa mencapai 1000 Mbps untuk sequential read, setidaknya dua kali SSD.
Bila dibandingkan dengan chip penyimpanan yang dikeluarkan oleh Samsung pada 2017 dengan ukuran 512GB,eUFS juga memiliki kecepatan yang lebih tinggi.
Ukuran fisiknya juga tidak jauh berbeda dengan memory 512GB miliknya, sehingga tidak akan membuat smartphone yang menggunakannya menjadi lebih tebal.
Beberapa perkiraan dari media, seperti ZDNet, menyatakan chip ini tampaknya akan muncul di dalamSamsung S10, mengingat perusahaan teknologi itu berkata telah mulai memproduksinya secara massal.
Jika kamu ingin punya smartphone dengan memory penyimpanan 1TB, maka menabung untuk membeli Samsung S10 bisa menjadi rencanamu mulai saat ini.(*)