Laporan Wartawan NexTren, Kelvin Layzuardy
NexTren.com - OnePlus 6T baru saja resmi diperkenalkan sebagai hape teranyar dari OnePlus.
Hape ini pun bisa dibilang sebagai penerus dari OnePlus 6T.
Namun, ternyata dari segi kamera hape ini hanya beda tipis dari versi sebelumnya yaitu OnePlus 6.
Situs DxOMark yang merupakan situs ranking kamera hape merilis hasil benchmark dari kamera OnePlus 6T.
Baca Juga : OnePlus 6T RAM 10GB Kalah Ngebut Melawan iPhone XS Max RAM 4GB
Hasilnya, point yang dihasilkan oleh OnePlus 6T hanya berbeda 2 point dari OnePlus 6.
Perlu diketahui bahwa OnePlus 6T memiliki dua kamera utama dengan masing-masing beresolusi 16 MP dan 20 MP.
Walau memang lebih baik, tetapi nilai yang tidak berjarak jauh ini menandakan bahwa tidak banyak performa kamera yang naik pada OnePlus 6T dari versi sebelumnya.
Untuk diketahui, jumlah point hasil benchmark OnePlus 6T di DxOMark adalah 98 point.