Baca Juga : Cara Bayar Taksi Blue Bird Pakai TCash, Bisa 'Hutang' Kalau Saldo KurangredBus akan segera memperkenalkan inovasi berbasis teknologi seperti navigasi ke terminal boarding dan pelacakan bus langsung menggunakan GPS. Untuk membantu perusahaan otobus menjadi lebih efisien dalam operasional mereka, redBus juga akan menyediakan analisis pasar dan permintaan serta solusi manajemen hasil bagi para perusahaan otobus.Sebagai tawaran perkenalan, seiring dengan berlangsungnya musim liburan dan liburan akhir tahun, redBus memberikan diskon hingga 35% untuk semua pemesanan tiket bus dan shuttle bus. Pengguna dapat memanfaatkan diskon tersebut dengan menggunakan kode: LAUNCH35 di redbus.id atau dengan mengunduh aplikasi mobile redBus dari Google Playstore atau Apple app store. Selain promo ini, pengguna juga dapat menikmati diskon dari perusahaan otobus serta diskon rute khusus dengan jaminan uang kembali yang tersedia di platform.
Baca Juga : Terobosan Aplikasi Pesaing Gojek Asli Indonesia Ini Pasti Bikin Driver Tak Demo Lagi
Seputar redBusredBus didirikan pada tahun 2006 di India dan saat ini merupakan platform tiket bus online terbesar di dunia. Setelah menyelesaikan permasalahan rumit yang dialami pelanggan bus di India, redBus juga meluncurkan layanannya di Singapura dan Malaysia pada tahun 2015,Tahun berikutnya, mereka mengakuisisi saham mayoritas di Peru berdasarkan platform tiket bus Busportal (sekarang redBus.Pe). Dengan akuisisi ini, redBus berhasil meluncurkan operasi di pasar Amerika Latin, Peru & segera sesudahnya, Kolombia.
Baca Juga : Cara Mudah Ketahui Semua Rute dan Jadwal Kendaraan UmumSecara global redBus telah menjual lebih dari 100 juta tiket bus hingga saat ini dan memiliki basis aplikasi lebih dari 15 juta pengguna. redBus kini menjadi bagian dari grup MakeMyTrip (Nasdaq, MMYT) yang merupakan agregator perjalanan terbesar di India dengan penawaran di berbagai kategori seperti Penerbangan, Hotel, Paket Liburan, dll.Ada tiga produk redBus yaitu redBus, redProWin dan redBus Partner, yang melayani dan menangani industri bus yang terfragmentasi di seluruh geografi.
Baca Juga : Cara Mudah Pajak Online Kendaraan, Cocok Buat Kamu yang Sibuk Banget
redBusAplikasi redBus memungkinkan pelanggan membeli tiket bus secara online. Konsumen, tergantung di mana mereka tinggal, dapat mengakses redBus di web (redbus.in, redbus.my, redbus.sg, redbus.id, redbus.pe dan redbus.co). Mereka juga dapat mengunduh aplikasi mobile berperingkat tinggi dari Google Play Store dan Apple App Store. Pelanggan bisa mencari layanan bus pada rute pilihannya, memesan tempat duduk dan melakukan pembayaran serta mengkonfirmasi pemesanan. Cara ini mempersatukan penyedia layanan dan pembeli pada satu platform untuk memfasilitasi pemesanan bus yang mudah.
Baca Juga : Sering Lupa Tempat Parkir Kendaraanmu? Coba Gunakan Aplikasi Ini!redProWinAdapun redProWin adalah solusi berbasis cloud yang dibuat untuk operator bus. Sekitar 800+ operator bus di India, Asia Tenggara dan Amerika Latin menggunakan platform ini untuk operasi sehari-hari mereka. Perangkat lunak manajemen inventaris yang revolusioner memastikan realisasi kursi dan pemanfaatan sumber daya, sehingga meningkatkan pendapatan dan keuntungan bagi operator bus.
Baca Juga : Sakpole, Bayar Pajak Kendaraan Dari Mana Saja Tanpa Antri Loh
Selama bertahun-tahun, melalui penggunaan teknik & analitik data, redBus telah menawarkan fitur seperti pelacakan bus LIVE, penetapan harga yang dinamis, pengelolaan hubungan dengan pelanggan, dll. Hal ini telah membantu operator bus meningkatkan efisiensi operasional serta kualitas layanan.redBus Partner redBus Partneradalah GDS untuk distribusi persediaan bus dan hingga kini telah digunakan oleh lebih dari 20.000 agen ritel dan 200+ OTA untuk menjual tiket bus ke pelanggan mereka. (*)