Laporan Wartawan NexTren Kelvin Layzuardy
NexTren.com - Player Unknown Battle Grounds atau yang lebih akrab dengan singkatan PUBG melakukan sebuah event khusus pada minggu ini.
Pada event khusus PUBG kali ini, kamu bisa bermain 50 vs 50 loh!
Event khusus ini sendiri dinamai sebagai Event Mode Platoon 50 vs 50.
Dengan total keseluruhan pemain 100 orang yang akan di bagi menjadi 10 orang per tim.
Nantinya, 5 tim yang terdiri dari 50 orang akan saling berhadapan satu sama lain.
Event ini sendiri akan berlangsung dari tanggal 19 Oktober 2018 dari Jam 09:00 WIB hingga 22 Oktober 2018 Jam 01:00 WIB.
Ada pun beberapa aturan dalam event sebagai berikut!
Baca Juga : Apakah PlayStation 4 Akan Jadi Medan Tempur Baru Untuk PUBG?
Pertama, 2 tim besar (Platoons) terdiri dari 50 pemain per tim yang akan melakukan peperangan di map Erangel.
Kedua, setiap tim besar akan teridir dari 5 tim kecil yang berisikan 10 orang pemain.
Ketiga, pemain yang tidak ada di tim kamu tetapi merupakan kelompok dari tim besar (Platoons) akan memiliki tanda khusus, yaitu lingkaran biru di atas kepala dan tanda biru pada mini map.
Keempat, cuaca pada map akan diatur hanya siang saja dan cerah.
Kelima, redzone dan suplai senjata masih aktif seperti biasa pada event ini.
Keenam, fitur killer spectating dinonaktifkan pada event ini.
Ketujuh, friendly fire dinonaktifkan pada event ini sehingga kalian tidak akan bisa menembak teman satu tim termasuk tim besar yah.
Baca Juga : Fortnite Kejar Kreator Konten YouTuber Penyebar Cheat Ke Pengadilan
Sisanya, permainan akan berjalan sama seperti permainan biasa.
PUBG sendiri sebenarnya bukan game battle ground pertama yang meluncurkan event 50 vs 50 ini.
Sebelum PUBG, Fornite pernah juga mengadakan event 50 vs 50 untuk para pemain mereka loh.
Untuk Event Mode Platoon 50 vs 50 di PUBG ini hanya bisa dimainkan di PC atau komputer yah.
Baca Juga : Kini Ada Nuansa Film Mission Impossible Fallout di Game PUBG Mobile
Untuk di mobile sendiri sayangnya event ini belum hadir.
Namun, tidak menutup kemungkinan event ini akan hadir juga di PUBG Mobile loh.
Kita nantikan saja yah! (*)