Logam, Akrilik Hingga Kulit Jadi Bahan Bodi 4 Smartphone di IFA 2018

Rabu, 05 September 2018 | 13:47
pcworld.com.mx

Daftar smartphone terbaik

Laporan Wartawan NexTren, Anggerhana Denni. R

NexTren.com - Hari ini, tepatnya 5 September 2018 merupakan hari terakhir diadakannya event IFA di Berlin.

Sebelumnya disebutkan jika ada 10 smartphone yang diperkenalkan disana.

Nah, nyatanya dari keseluruhan smartphone tersebut ada beberapa yang menjadi favorit atau 'Bintang' yang dipilih oleh para konsumen.

BACA JUGA:Domain Prabowo Sandi Sudah Ditawar, Tapi Domain Jokowi-Ma'ruf Malah Macet

Rupanya, para konsumen memilih smartphone tersebut berdasarkan bahan atau material yang menjadi bahan pembuat smartphone itu.

Apa saja smartphone tersebut, simak langsung ulasannya di bawah ini.

1. BlackBerry Key2 LE

BACA JUGA:Spesifikasi Redmi 6 dan 6A, Resmi Dirilis di Indonesia Siang Ini

BlackBerry Key2 LE

Pada pandangan pertama, BlackBerry Key2 LE tampak seperti ponsel logam dengan pelat belakang karet.

Namun, kemudian akan disadari jika ternyata ponsel tersebut tak terbuat dari logam melainkan polikarbonat.

Sebenarnya, sebuah ide yang cerdas jiak pada BlackBerry Key2 LE diberikan nuansa logam dari polikarbonat tersebut.

BACA JUGA:Uniknya Bixby di Ponsel Premium Samsung, Ini Loh Fungsi Utamanya

2. HTC U12 Life

HTC U12 Life

Ponsel ini dibuat dengan menggunakan bahan plastik.

Namun, sepertinya pihak HTC ingin memberitakhukan pada konsumen jika U12 Life tak sepenuhnya menggunakan bahan plastik melainkan ada potongan-potongan logam asli yang dicampur ke dalam akrilik.

BACA JUGA:Soundbar HW-N950, Audio Wireless Dengan 17 Speaker dari Samsung dan Harman Kardon

3. Huawei P20 Pro

Huawei P20 Pro

Pada IFA 2018, Huawei memperkenalkan dua P20 Pro yang dibuat dari bahan dasar kulit dengan pilihan warna hitam atau coklat.

Ponsel tersebut terlihat begitu mengagumkan.

BACA JUGA:Cantiknya Istri Bos Besar JD.ID yang Masih Muda, Beda Usia 19 Tahun Loh

4. LG G7 Android One

LG G7 Android One

Jika konsumen menganggap ponsel ini sepenuhnya dibuat dengan bahan logam, maka mereka salah.

Sebab, ada dua versi G7 One, satu dengan kaca mengkilap dan yang lain terlihat seperti logam yang disikat.

BACA JUGA:Xiaomi MiTV 4A, Smart TV 32 Inchi Cuma Sejutaan

Smartphone yang ada saat ini memang sekilas tampak dibuat dengan bahan yang sama.

Namun, seperti ulasan di atas, nyatanya smartphone-smartphone tersebut tak dibuat dengan bahan yang sama.

Ada yang dari logam, akrilik, plastik, dan juga kaca.

BACA JUGA:Cara Mudah Bagikan Video Instagram Ke WhatsApp, Tak Perlu Kerja Dua Kali

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya