Laporan Wartawan Nextren, Husna Rahmayunita
NexTren.com – Hape merek Jepang sepertinya bisa jadi alternatif pilihan.
Karena terbukti memiliki spesifikasi yang tak kalah mumpuni.
Seperti halnya dengan hape produksi perusahaan Sharp dengan seru Aquos Sense Plus.
Hape tersebut diluncurkan beberapa waktu lalu bersamaan seri Aquos R2.
(BACA:2 Bentuk Pesan WhatsApp Ini Berbahaya, Jangan Buru-Buru Dibuka)
Dikutip dari laman gizmochina, teknologi inovatif diusung agar memiliki kemampuan di atas rata-rata.
Seri Sharp Aquos Sense Plus sendiri merupakan peningkatan seri Aquos Sense yang diluncurkan Oktober tahun 2017.
Berbeda dari pendahulunya yang dijual ke pasar entry level, Aquos Sense Plus ditujukan untuk pasar mid-range.
(BACA:Samsung Galaxy Note 9 Pamer RAM 6GB Di Geekbench, Layak Ditunggu?)
Hape Sharp Aquos Sense Plus mengusung layar IGZO 5.5inci, resolusi 2160 x 1080 piksel dan rasio 18:9.
Sementara dari desain, hape tersebut memiliki lekukan layar dan menempatkan tombol home sebagai sensor sidik jari.
Untuk dapur pacu, prosesor Snapdragon 630 dipasangkan dengan RAM 3GB untuk mempercepat kinerja.
(BACA:Di YouTube, Warga Desa Suka Gosip dan Sepakbola, Warga Kota Cari Hiburan dan Edukasi)
Dan memori penyimpanan 32GB, kamera belakang plus LED, serta kamera selfie yang tidak diketahui resolusinya pun diusung Sharp Aquos Sense Plus.
Menambah daya tarik, hape tersebut tersedia dalam warna putih dan emas.
Untuk harga, sayangnya Sharp Aquos Sense Plus masih misteri. (*)