Trik Bikin Konten Sinematik di Galaxy S24 Series Selama Liburan

Senin, 11 Maret 2024 | 16:45

Sejumlah fitur di Galaxy S24 Series bisa menghasilkan video cinematik ala profesional dengan mudah

nextren.com -Memiliki momen liburan yang tak terlupakan adalah impian setiap traveler.

Namun, bagaimana jika momen-momen tersebut bisa diabadikan dalam konten-konten sinematik ala profesional yang epik?

Dengan Samsung Galaxy S24 Series, hal tersebut bukanlah sekadar mimpi.

Berbagai fitur canggih yang tertanam dalam kamera ponsel ini memungkinkan kamu untuk menciptakan konten-konten yang memukau dengan mudah, bahkan di kondisi pencahayaan yang sulit sekalipun.

Menciptakan Efek Sinematik pada Kondisi Low Light

Tidak perlu khawatir jika momen-momen terbaik kamu terjadi di malam hari atau di tempat dengan pencahayaan minim.

Galaxy S24 Series dilengkapi dengan kemampuan Nightography yang memungkinkan kamu untuk menghasilkan konten-konten berkualitas tinggi bahkan dalam kondisi low light.

Menciptakan efek sinematik pada kondisi low light di Galaxy S24

Dengan memainkan cahaya dan memaksimalkan pengaturan angle, momen-momen tersebut akan terabadikan secara epik dalam konten-konten kamu.

Untuk menciptakan efek sinematik yang epik, arahkan kamera ke suatu sumber pencahayaan yang menarik untuk menciptakan efek biasan yang dramatis.

Selain itu, ciptakan transisi video yang cantik dengan mengambil footage yang membelakangi sumber pencahayaan, sehingga tercipta kontras yang menarik antara objek utama dengan latar belakang.

Kemudian, saat proses editing, kombinasikan footage-footage tersebut untuk menciptakan variasi konten yang berbeda, memberikan dinamika yang menarik dan membuat konten Anda menjadi lebih menonjol.

Dengan menggabungkan ketiga langkah ini, Kamu dapat menciptakan konten-konten yang sinematik dan epik dengan mudah menggunakan Galaxy S24 Series.

Baca Juga: Begini Cara Mencoba Fitur Galaxy AI ala S24 di Smartphone Kamu Sendiri

Menggunakan Pengaturan Manual pada Pro Video

Pada kondisi pencahayaan yang tricky, pengaturan manual pada Pro Video menjadi kunci untuk menghasilkan konten-konten yang cerah dan tajam.

Untuk mengambil video dengan efek sinematik yang lebih mendalam, mulailah dengan membuka pengaturan kamera dan pilih mode Pro Video pada Galaxy S24 Series.

Feybien Ramayanti

Pengaturan video pro di Galaxy S24

Setelah itu, aturlah Shutter Speed dan ISO sesuai kebutuhan untuk mengontrol durasi cahaya yang masuk ke sensor kamera.

Jika ingin fokus hanya pada cahaya api, tingkatkan Shutter Speed dan turunkan ISO untuk memperkuat efek tersebut.

Sebaliknya, jika ingin menampilkan cahaya api beserta lingkungan sekitarnya, Anda dapat menurunkan Shutter Speed dan meningkatkan ISO.

Selain itu, Kamu juga dapat mengatur frame rate untuk mengurangi flicker pada video dalam kondisi pencahayaan tertentu, seperti lampu jalan yang seringkali menyebabkan gangguan pada rekaman.

Dengan menguasai pengaturan-pengaturan tersebut, Kamu dapat menciptakan video dengan nuansa sinematik yang menakjubkan menggunakan Galaxy S24 Series.

Baca Juga: Bikin Konten Jarak Jauh Pakai Kamera Epic S24 Ultra, Gak Ada Lawan!

Memanfaatkan Optical Zoom untuk Mengambil Detail yang Tajam

Fitur optical zoom 5x yang terdapat dalam Galaxy S24 Series memungkinkan kamu untuk mengambil detail-detail yang hidup dalam video tanpa perlu terlalu dekat dengan objek yang direkam.

Dengan kemampuan ini, momen-momen unik selama liburan seperti pertunjukkan budaya atau keindahan alam di malam hari dapat terabadikan secara detail dan jelas.

Misalnya, ketika kamu sedang berada di tengah-tengah sebuah festival budaya yang menakjubkan, dengan menggunakan fitur optical zoom, kamu dapat dengan mudah menangkap ekspresi wajah para penari atau detail-detail lainnya yang mungkin terlewatkan jika menggunakan zoom biasa.

Dengan demikian, tidak hanya momen-momen besar yang dapat diabadikan, tetapi juga detail-detail kecil yang menambah keunikan dan keindahan dari setiap momen liburanmu.

Level-up dengan Instant Slow-mo

Fitur Instant Slow-mo pada Samsung Galaxy S24 Series memungkinkan kamu untuk membuat momen-momen seru menjadi lebih epik dengan efek gerak lambat secara instan.

Dengan fitur ini, kamu dapat menangkap momen-momen berharga dengan lebih dramatis dan memukau. Misalnya, saat teman-temanmu melompat ke dalam kolam renang di tengah teriknya matahari, atau ketika burung-burung beterbangan di langit biru.

Proses membuat video slow motion secara manual di Samsung Galaxy S24 series

Dengan hanya menekan bagian yang diinginkan dalam video, momen-momen tersebut akan menjadi lebih dramatis dan memukau, membuat konten-konten kamu semakin menarik.

Dengan begitu, momen-momen kecil sehari-hari pun akan terasa lebih istimewa dan berkesan saat diabadikan dalam video slow-mo yang epik dengan Samsung Galaxy S24 Series.

Baca Juga: Inilah Trik Rahasia Pakai AI di Samsung Galaxy S24 Biar Lebih Praktis

Harga & Ketersediaan

Nikmati fitur-fitur canggih di Galaxy S24 Series untuk merasakan pengalaman mobile AI terbarukan yang membuat segala aktivitas jadi lebih praktis, termasuk dalam pembuatan konten-konten selama liburan kamu.

Dapatkan Samsung Galaxy S24 Ultra mulai dari Rp21.999.000 (12GB/256GB), Galaxy S24+ mulai dari Rp16.999.000 (12GB/256GB), dan Galaxy S24 mulai dari Rp13.999.000 (8GB/256GB).

Jadi, jangan lewatkan kesempatan untuk menciptakan konten-konten sinematik yang epik dan tak terlupakan selama liburan kamu dengan Samsung Galaxy S24 Series!

(*)

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya