nextren.com - PT Erablu Elektronik, perusahaan patungan antara Erajaya Digital dari Indonesia dan Mobile World Group dari Vietnam, merayakan pencapaian penting dengan meresmikan gerai Erablue ke-50 di Indonesia.
Sebagai bentuk apresiasi kepada pelanggan setia, Erablue menggelar program undian berhadiah voucher belanja dengan total nilai mencapai Rp1 miliar selama bulan Januari 2024.
Pencapaian ini menandai pertumbuhan pesat merek ritel Erablue yang baru diluncurkan pada akhir tahun 2022.
Dalam rangka peresmian gerai ke-50, Erablue Puspitek, yang merupakan gerai ke-46, secara resmi diresmikan pada tanggal 23 Januari 2024.
Acara peresmian tersebut dihadiri oleh Duta Besar Vietnam untuk Indonesia, Ta Van Thong, CEO Mobile World Group, Doan Van Hieu Em, jajaran direksi Erajaya Group, manajemen Erajaya Digital, manajemen Erablue, mitra bisnis, dan para konsumen.
Joy Wahjudi, CEO Erajaya Digital, menyatakan, "Kami melihat potensi pasar di sektorconsumer electronics cukup besar, apalagi didukung dengan pertumbuhan pesat jumlahkeluarga muda di Indonesia."
"Sinergi Erajaya Digital dari Indonesia dan Mobile World Groupdari Vietnam memungkinkan kami menangkap peluang ini melalui konsep ritel Erablue danmembangun jaringan gerai ritel consumer electronics dengan cepat, di lokasi-lokasi yangsesuai dengan segmen konsumen yang disasar."
"Kami optimistis bahwa Erablue akan menjadimerek ritel pilihan pelanggan di sektor consumer electronics, dengan layanan purnajualkomprehensif yang tidak ditemui di tempat lain.”
Erablue telah hadir melayani masyarakat di Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, dan Bekasi dengan menyediakan berbagai produk consumer electronics, mulai dari kulkas, TV, mesin cuci, hingga gadget.
Pelanggan juga dapat melakukan pembelian secara online melalui laman web-commerce di erablue.id.
Selain menawarkan produk yang lengkap, Erablue memberikan layanan purnajual komprehensif yangpastinya menarik bagi konsumen.
Baca Juga: Erajaya Resmi Hadirkan DJI Mic 2 di Indonesia Dengan Harga 5 Jutaan
Layanan tersebut meliputi pengiriman dan pemasangan gratis dalam satu hari setelah pembelian, penggantian produk one-to-one dalam waktu 30 hari setelah pembelian untuk produk consumer electronics dan peralatan rumah tangga kecil.
Erablue juga menjalin kerja sama erat dengan brand principal untuk memastikan pelanggan mendapatkan respons terbaik untuk garansi perbaikan produk.
Dalam rangka menyambut peresmian toko ke-50, Erablue menggelar promo khusus yang berlangsung hingga 31 Januari 2024.
Program undian berhadiah voucher belanja senilai Rp1 juta hingga Rp50 juta menjadi highlight dari promo ini. lihat voucher disinigetvoucher.org
Pelanggan berkesempatan untuk mendapatkan voucher belanja tanpa diundi dengan setiap pembelian produk Elektronik di Erablue.
Program undian Erablue selama Januari 2024 ini bisa didapatkan dengan ketentuan sebagai berikut :
- Minimal belanja Rp3.000.000 dapat 1 kupon undian.
- Minimal belanja Rp6.000.000 dapat 2 kupon undian.
- Minimal belanja Rp10.000.000 dapat 3 kupon undian.
Erablue juga memberikan penawaran menarik untuk produk Elektronik dengan harga terjangkau, termasuk TV Toshiba LED, kulkas 2 pintu dari Sharp, dan mesin cuci dari Electrolux.
Fasilitas Layanan Hemat Erablue mencakup gratis pengiriman dan pemasangan, layanan 1 tukar 1, serta cicilan 0%. Pelanggan juga dapat memanfaatkan kemudahan berbelanja melalui web-commerce www.erablue.id.
Baca Juga: Erajaya Kerja Sama Dengan 4 Operator Lokal Hadirkan Bundling Menarik
(*)