Flash Sale realme 11 Pro+ 5G Mulai Besok, Kamera 200 MP Terbaik di Smartphone Mid-Range!

Senin, 24 Juli 2023 | 16:36
Nextren

realme 11 Pro+ 5G akan dijual di Indonesia dalam program Flash Sale dengan penawaran harga spesial.

Nextren.com- Kehadiran realme 11 Pro+ 5G pada tanggal 18 Juli 2023 lalu di pasar Indonesia menjadi bukti baru pada smartphone mid-range.

Kemunculannya menuai perbincangan para konsumen smartphone di Tanah Air berkat kolaborasi antara desain dan spesifikasi yang anti-mainstream di kelasnya.

Datang dengan bodi belakang berbahan kulit serta inovasi tampilan di sejumlah bagian perangkat.

realme 11 Pro+ 5G pun diakui sebagai smartphone realme yang perdana mengemas tampilan dengandesain dan material kelas atas.

Baca Juga: Ini Spesifikasi Lengkap dan Harga realme 11 Pro+ 5G di Indonesia

Namun tidak hanya itu, ke depannya pun dikatakan bahwa realme siap menghadirkan jajaran smartphone mid-range dengan Master Design.

Dalam acara peluncuran, PR Lead realme Indonesia, Krisva Angnieszca, menyebut kalau pihaknya mengusung inspirasi dari kota Milan, Italia.

Dan bukan hanya itu saja, serta lensa kamera belakang smartphone anyar realme itu pun juga menuai respon positif.

Selain karena tampilan modul yang mencuri perhatian dan memberikan ciri khas yang tidak dimiliki oleh pesaingnya, kamera realme 11 Pro+ 5G diunggulkan karena resolusi yang digunakan.

realme membenamkan sensor beresolusi 200 MP untuk pertama kalinya di seri ponsel miliknya.

Baca Juga: Review realme 11 Pro+ 5G, Smartphone Termewah di Kelas Mid-Range

Ditambah, realme 11 Pro+ 5G adalah smartphone pertama di Indonesia yang menggunakan sensor kamera tersebut dan bersaing di segmen mid-range, bukan flagship.

Pengalaman Kamera realme 11 Pro+ 5G

Ulasan Nextren mengenai kamera realme 11 Pro+ 5G beberapa waktu lalu juga tidak hanya pada bagaimana kamera 200 MP dapat menjalankan kinerjanya dengan memuaskan.

Perlu diketahui bahwa realme 11 Pro+ 5G memiliki fitur kamera lainnya seperti 4X SuperZoom, AutoZoom di Mode Street, Starry Sky, dan lainnya.

Baca Juga: Daftar HP realme di segmen entry-level C Series, Sudah Pakai NFC

Dapat dilihat dari bagaimana kamera beresolusi 200 MP sangat dapat memudahkan para fotografer kasual untuk bisa mendapatkan gambar yang setara dengan kualifikasi profesional.

Ketegasan warna yang dibalut dengan kalibrasi yang pas pada kamera realme 11 Pro+ 5G memberikan kesan natural dan dramatis pada gambar.

Fokus pada setiap bagian objek yang terdapat pada bingkai juga dapat ditangkap dengan optimal.

200MP

Nextren
Fahmi Bagas

Hasil foto makanan kamera 200 MP realme 11 Pro+ 5G.

Nextren
Fahmi Bagas

Hasil foto kamera 200 MP realme 11 Pro+ 5G.

Crop dari 200MP

Nextren
Fahmi Bagas

Hasil foto kamera 200 MP realme 11 Pro+ 5G yang dicrop.

Setiap objek mampu terabadikan dengan bentuk yang jelas dan tegas.

Kemudian jika berbicara soal fitur kamera realme 11 Pro+ 5g, hasil gambar pun tak perlu diragukan.

Baca Juga: Realme Narzo N55 Meluncur 12 April, HP 5G Murah dengan Desain Slim

Nextren
Fahmi Bagas

Hasil foto menggunakan fitur SuperZoom di realme 11 Pro+ 5G.

Uji coba memakai fitur 4X SuperZoom, smartphone anyar realme ini menampilkan noise yang minim.

Hal itu pun dapat dinikmati mulai dari 2x Zoom, 3x Zoom, sampai 4x Zoom.

Kemudian, fitur AutoZoom di realme 11 Pro+ 5G juga mampu memudahkan para smartphone photographer.

Baca Juga: REVIEW realme C53 NFC: HP Entry Level Lengkap Berkamera 50MP dan Baterai Awet

Crisp

Nextren
Fahmi Bagas

Hasil foto kamera realme 11 Pro+ 5G menggunakan filter Crisp di Mode Street.

Cinematic

Nextren
Fahmi Bagas

Hasil foto kamera realme 11 Pro+ 5G menggunakan filter Cinematic di Mode Street.

Pasalnya, realme menyematkan teknologi yang bisa membuat kamera mampu menangkap objek dengan komposisi terbaik dalam waktu sekejap.

Apalagi, hasil yang imersif juga dapat dinikmati berkat penggunaan resolusi kamera 200 MP di realme 11 Pro+ 5G.

Artinya, aktivitas serta kebutuhan fotografi melalui realme 11 Pro+ 5G sudah dapat terakomodir dengan baik dengan kehadiran jajaran fitur tersebut.

Pengguna dapat mengambil setiap momen dengan hasil yang mengesankan melalui kamera realme 11 Pro+ 5G.

Baca Juga: realme Pop-Up Event Digelar, Pamerkan realme 10 Pro 5G Coca Cola Edition Lebih Dekat

Selain itu, kolaborasi khusus antara realme dengan Lonely Planet pada seri ponsel terbarunya ini pun dapat meningkatkan pengalaman yang unik dan baru dari sebuah smartphone.

Kerja sama tersebut membuat para pecinta fotografi dapat menampilkan hasil jepretan dari realme 11 Pro+ 5G dengan watermark khusus dari Lonely Planet.

Jadwal Flash Sale realme 11 Pro+ 5G

Harga spesial realme 11 Pro+ 5G akan ditawarkan dalam program Flash Sale yang akan diadakan pada tanggal 23 Juli 2023 besok bersama dengan realme 11 Pro 5G.

Kedunya dibanderol dengan harga khusus yang hanya bisa didapatkan dalam program Flash Sale.

realme 11 Pro+ 5G bisa dibeli melalui situs resmi realme Indonesia https://buy.realme.com/id/goods/549 atau Official Store realme di Shopee https://shopee.co.id/product/109598751/22946638577

Sementara realme 11 Pro 5G dapat dibeli melalui https://buy.realme.com/id/goods/548 (situs resmi realme Indonesia) dan https://shopee.co.id/product/109598751/23772123524 (Shopee).

(*)

Editor : Bagus Hernawan

Baca Lainnya