Alasan realme C30s Bisa menjadi Pilihan Sebagai HP Canggih Sejutaan

Jumat, 10 Februari 2023 | 13:38
bagus

Realme C30s menjadi HP sejutaan yang berkualitas dan pasti stylish

nextren.com - HP dengan harga sejutaan sering kali dipandang sebelah mata karena identik dengan desain yang murah, miskin fitur, dan lamban.

Hal ini tentunya menjadi perhatian bagi konsumen seperti kamu yang ingin membeli HP dengan harga yang terjangkau namun tetap berkualitas, desain menarik dan canggih.

Solusinya adalah realme C30s yang memiliki sejumlah fitur canggih seperti sensor sidik jari di sisi samping dan desain pasti stylish di harga sejutaan saja.

HP ini didesain untuk memenuhi kebutuhan konsumen akan perangkat gadget dengan spek yang mumpuni dankemampuan yang canggih dengan harga yang terjangkau.

Tim Nextren telah menggunakan realme C30s ini untuk beraktivitas sehari-sehari, terutama menghadapi era baru kehidupan yang sudah normal pasca pandemi.

Baca Juga: Spesifikasi HP Realme GT Neo 5, Punya Charger 240W dan Lampu LED!

Desain YangStylish&Ringan

Salah satu nilai positif dari realme C30s adalah desain yang elegan namun tetap fungsional.

Bagian belakang dari HP memiliki tekstur garis lurus yang memberikan kesan mewah dan warna hitam yang elegan.

Tekstur ini tidak hanya memberikan nilai estetika yang positif, tapi juga memastikan genggaman yang kokoh dan anti slip saat digenggam.

bagus

Tekstur dari Realme C30s yang membuat hp anti slip

Sisi-sisi di sekitar HP juga sudah mengadopsi desain flat yang kekinian dan semakin mudah untuk digenggam.

Perangkat ini juga cukup tipis dengan ketebalan hanya 8.5 mm dan berat 186 gram.

Dimensi dan bobot dari realme C30s membuat HP sangat nyaman untuk digunakan sehari-hari, terutama ketika harus keluar masuk saku celana dan menggunakannya di angkutan umum.

Kamu juga bisa menggenggam HP ini dengan cukup nyaman baik dengan 1 atau 2 tangan.

Lalu beralih ke bagian depan, realme C30s menggunakan layar full screen 6.5 inch dengan notch water drop yang menawarkan kenyamanan dalam menonton video.

bagus

Layar dari Realme C30s berukuran 6.5 inch yang cukup luas untuk menonton film

Layar ini memiliki rasio layar mencapai 88.7%, dan kecerahan hingga 400 nits.

Kebutuhan untuk multimedia seperti menonton film sampai pertandingan olahraga dapat dilakukan dengan cukup nyaman bersama dengan pasangan, teman ataupun keluarga di layar yang C30s yang luas

Tampilan layar dari HP ini juga cukup tajam dan nyaman saat dipakai browsing konten di media sosial.

Resolusi HD Plus juga memiliki efisiensi pemakaian daya yang baik dan performa grafis yang stabil.

Baca Juga: Realme GT Neo 5 Rilis 9 Februari, HP Flagship Killer Layar 144Hz!

Sensor Sidik Jari Samping

Saat memegang perangkat realme C30s untuk pertama kali, kami melihat satu hal yang cukup istimewa dari perangkat ini, yaitu sensor sidik jari.

Fitur yang satu ini cukup langka untuk perangkat HP dengan harga sejutaan saja.

Hadirnya sensor sidik jari ini bisa meningkatkan keamanan dan privasi kamu, namun juga lebih mudah diakses.

bagus

Sensor sidik jari samping dari Realme C30s bisa menjaga privasi pengguna namun lebih cepat diakses

Kamu hanya perlu menyentuh sensor dengan jari dan tidak perlu lagi memasukkan pin ataupun pola untuk membuka HP.

Sensor yang diberikan oleh realme pun memiliki performa yang cepat dan yang paling penting, akurat dalam membaca sidik jari pengguna.

Terlebih, sensor sidik jari ini diletakkan pada sisi samping bodi smartphone dan menyatu dengan tombol power, yang membuat kegiatan membuka ataupun mengunci smartphone dapat dilakukan dengan lebih nyaman karena posisinya yang pas dengan genggaman tangan dan waktu buka dan mengunci yang lebih cepat.

Baca Juga: Mengenal Teknologi COP di Layar realme 10 Pro+ 5G dan Manfaatnya

Performa Yang Kencang

Selain tampilannya yang menarik, realme C30s juga memiliki performa untuk memenuhi kebutuhan harian kamu.

Performa ini diraih dengan chipset octa-core yang memiliki skor Benchmark lebih dari 100 ribu.

Angka ini sejalan dengan pengalaman kami ketika menggunakan realme C30s untuk kegiatan sehari-hari baik bekerja sampai menikmati konten di media sosial.

Proses berganti-ganti aplikasi bisa dilakukan dengan lancar dan sangat membantu dalam menjalani aktivitas digital kamu.

Apalagi realme C30s juga dijual dengan beberapa varian RAM yaitu 2 dan 4GB, serta sudah menggunakan teknologi terkini yaitu LPDDR4x yang membuat proses data lebih cepat.

Sedangkan untuk kapasitas penyimpanan tersedia pilihan 32GB dan 64GB, namun dapat diperluas dengan slot MicroSD.

Baca Juga: Cara Instal Update Realme UI 4.0 dengan Android 13, Gampang!

Baterai Tahan Lama

Performa realme C30s juga bisa dinikmati dalam waktu yang lebih lama karena baterai 5000mAh yang didukung pengisian daya 10W.

Baterai sebesar ini membuat perangkat realme C30s bisa dinikmati cukup lama hingga seharian dalam penggunaan normal sehingga kamu tidak perlu takut akan kehabisan daya.

Bahkan menurut pengetesan yang dilakukan lab realme, baterai realme C30s ini mampu bertahan selama 36 hari dalam kondisi standby.

Lalu perangkat bisa bertahan selama 24.9 jam untuk menelepon, 58.7 jam untuk pemutaran audio, dan 11.2 jam untuk pemutaran video.

Baterai ini masih ditambah dengan fitur Mode Ultra Hemat Daya yang memungkinkan sistem melakukan efisiensi dengan cukup agresif, tapi kamu bisa mempertahankan fungsionalitas dasar HP dengan menggunakan 6 aplikasi utama.

Dalam mode ini, baterai 5% di realme C30s disebut bisa bertahan selama 16.5 jam waktu standby, 1.5 jam waktu menelepon, atau 3.8 jam untuk mendengarkan spotify.

Bagaimana, apakah kamu sudah tertarik memiliki HP Satu Jutaan dengan desain pasti stylish, teknologi canggih, dan harga sejutaan ?

(*)

Tag

Editor : Bagus Hernawan