5 Film Indonesia Paling Banyak Dicari di Google Sepanjang Tahun 2022

Minggu, 25 Desember 2022 | 17:00
Layar.id

Film KKN di Desa Penari, Pengabdi Setan 2: Communion, dan Miracle in Cell No. 7

Nextren.com - Google baru-baru ini mengumumkan5film Indonesia paling banyak dicari di Google sepanjang tahun 2022.

Apakah sobat Nextren sekalian tahu bahwa5film Indonesia paling banyak dicari di Google sepanjang tahun 2022 adalah bagian dari daftar trending Google di Tahun ini?

Daftar trend ini diumumkan melalui laman bertajuk Setahun Search 2022 yang dapat diakeses melalui Google Trends.

Pengguna dapat dengan mudah mencarinya pada daftar 'Lihat yang trending di 2022' khusus untuk Indonesia.

Dari sekian daftar yang ada di halaman tersebut daftar Film/ Serial TV menjadi salah satu yang menarik perhatian.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Sepak Bola, Bikin Mood Nonton Piala Dunia 2022!

Di daftar kita dapat melihat setidaknya 5film Indonesia paling banyak dicari di Google sepanjang tahun 2022.

Sebagian besar film juga dilucurkan di tahun 2022 dan mendapat sambutan cukup baik oleh masyarakat.

Karena itu tidak heran mengapa kelimanya masuk dalam daftar5film Indonesia paling banyak dicari di Google.

Daripada berlama-lama lagi, yuk langsung cek daftarnya di penjelasan berikut ini.

5film Indonesia paling banyak dicari di Google sepanjang tahun 2022

1. KKN di Desa Penari

IMDB
IMDB

KKN di Desa Penari

Di daftar pertama kita akan menemui film paling populer di tahun 2022 yaitu film horor berjudul KKN di Desa Penari.

Film ini merupakan garapan sutradara Awi Suryadi dan dimainkan beberapa casing kawakan seperti Tissa Biani Azzahra, Adinda Thomas, Achmad Megantara dan lainnya.

Film ini berkisah tentang enam mahasiswa yang melakukan kegiatan KKN (Kuliah Kerja Nyata) di sebuah desa terpencil.

Mereka tidak sadar bahwadesa tersebut ternyata menyimpan misteri yang sangat terlarang.

Ketidaktahuan itu, membuat mereka melewati batas gerbang terlarang dan membangkitkan sosok hantu cantik yang mengganggu mereka.

Film ini diangkat dari utas Twitter yang viral dengan jalan cerita dan judul yang sama dari seorang bernamaSimpleman.

Ketenaran film ini membuat KKN di Desa Penari menjadi film Indonesia paling laris sepanjang mas dengan angka lebih dari 9 juta penonton.

Uniknya film ini hanya meraih rating 6.0 yang di IMDB, cukup rendah untuk film dengan jumlah penonton terbanyak.

Baca Juga: Review Film Bioskop Avatar: The Way of Water, Berwisata Kembali ke Pandora

2. Miracle in Cell No.7

Falcon
Falcon

Miracle in Cell No.7

FilmMiracle in Cell No.7 secara mengejutkan menjadi film paling banyak dicari kedua walaupun tergolong film baru.

Miracle in Cell No.7 dirilis pada tanggal 8 Sepetember 2022 di bioskop seluruh Indonesia.

Film ini merupakan sebuah film adaptasi dari film asli yang berasal dari Korea Selatan yang rilis pada tahun 2020.

Populeritas film ini di Indonesia karena berhasil menyajikan kisah mengaharukan yang tertuang rapi di dalam filmnya.

Film garapan Hanung Bramantyo ini dibintangi beberapa aktor kawakan seperti Vino G. Bastian. Graciella Abigael, Indro Warkop dan masih banyak lagi.

Film ini menceritakan tentang seseorang pria dengan gangguan jiwa yang harus dituduh dengan kasus pembunuhan.

Mau tidak mau ia harus bertahan di dalam penajara untuk bertemu lagi dengan putri kesayangannya.

Niat tulusnya itu membuat suasana film menajadi penuh haru terutama saat ia dapat bertemu lagi dengan putrinya.

Tanggapan masyarakat akan film ini sangatlah baik sehingga membuatnya medapat rating 7.8 di situs IMDB.

Baca Juga: Review Film Netflix The Big 4, Action Komedi yang Dinantikan

3. Mencuri Raden Saleh

Visinema
Visinema

Mencuri Raden Saleh

Film ketiga di daftar ini bernama Mencuri Raden Saleh yang merupakan film bertema heist(perampokan) yang sangat popule tahun ini.

Mencuri Raden Saleh pertama kali tayang di layar bioskop Indonesia pada tanggal 25 Agustus 2022.

Ini merupakan karya terbaru dari Angga Dwimas Sasongo yang dibintangi beberapa bintang muda Indonesia.

Diantaranya adalah Iqbaal Dhiafakhri Ramadhan,Angga Yunanda,Rachel Amanda dan masih banyak lagi.

Film ini mengisahkan sekelompok pemuda dan pemudi yang berencana mencuri lukisan yang tak ternilai harganya dari Istana Kepresidenan.

Lukisantersebut adalah lukisan bersejarah berjudul "Penangkapan Pangeran Diponegoro" karya Raden Saleh.

Berbeda dengan film perampokan lainnya, film ini menunjukkan cerita perampokan dengan pendekatan baru.

Dengan kecerdasannya, keenam anak muda tersebut berhasil melasanakan aksinya dengan mulus.

Keunikan dan keseruan aksi para aktor membuat film ini disukai dan dicari banyak orang di Google.

Bahkan, Mencuri Raden Saleh mendapat rating 8.1 di IMDB dan menjadi film baru dengan rating sangat tinggi di situs itu.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Anime Untuk Natal 2022, Bikin Liburan Semakin Hangat!

4. Pengabdi Setan 2: Communion

IMDB
IMDB

Pengabdi Setan 2: Communion

Selanjutnya, diposisi ke empat terdapat film horor bernama thePengabdi Setan 2: Communion yang rilis pada 4 Agustus.

Film ini menjadi sangat dinanti-nanti dan juga dicari di Google oleh penonton karena dianggap lebih seram dari dari film pertamanya, Pengabdi Setan (2017).

Digarap oleh Joko Anwar, film ini menghadirkan beberapa casting seperti Tara Basro, Endy Arfian, Nasar Annuz dan pemain lainnya.

Pengabdi Setan 2: Communionmenceritakan tentang entitas non-manusia yang menghantui sebuah keluarga.

Meski telah berpindah tempat tinggal, namun Rini dan adiknya masih tetap harus menghadapi teror sosok ibu yang semakin menjadi-jadi.

Kengerian cerita dan suasana film ini membuat banyak orang penasaran untuk mencarinya di Google.

Hal itu juga membuat film ini mendapat rating 7.0 di IMDB dan masuk kategori film baru terlari di tahun 2022.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Film Netflix Edisi Hari Natal Terbaru, Cocok untuk Keluarga

5. Kuntilanak 3

IMDB
IMDB

Kuntilanak 3

Daftar film terakhir adalah Kuntilanak 3, film horror populer yang dirilis pada tanggal 3 April 2022.

Film ini menjadi populer karena melanjutkan popularitas dari film pendahulunya, Kuntilanak 2 yang dirilis 2019.

Kuntilanak 3 disutradarai oleh Rizal Mantovani dan dimainkan oleh Nicole Rossi, Andryan Bima, Ali Fikry, Adlu Fahrezi dan pemain lainnya.

Film Kuntilanak 3 menceritakan tentang sorang gadis bernama Dindayang dianggap aneh oleh anak-anak desa karena kekuatan spesialnya.

Karena kekuatannya itu, ia tanpa sengaja melukai temannya yaitu Panji dan Ambar.

Ia adalah keturunan Mangkujiwo dan jagal kuntilanak, namun kekuatan kuntilanak yang telah dibunuhnya mengendap dalam dirinya.

Karena itu, dinda menemukan rintangan lain dalam hidupnya di alam kuntilanak.

Meski banyak dicari di Google, namun Kuntilanak 3 hanya mendapatkan rating di 4,4 di IMDB.

Baca Juga: Rekomendasi 6 Film di Migo, Untuk Sambut dan Merayakan Tahun Baru 2023

Itulah5film Indonesia paling banyak dicari di Google sepanjang tahun 2022 sobat Nextren sekalian.

Daftar dilm ini bisa jadi refrensi kamu untuk menonton film yang banyak disukai orang loh sobat!

Nah, buat kamu yang masih penasaran dengan berita seputar tren dan teknologi lainnya, pantengin terus website Nextren ya!

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Sumber : IMDb

Baca Lainnya