Honda Bakal Rilis 10 Motor Listrik, Termasuk Skuter Listrik U-Go Seharga Rp 16 Jutaan?

Rabu, 21 September 2022 | 14:13
Honda

Honda U-GO

Nextren.com - Motor merk Honda sejak lama menjadi penguasa pasar di Indonesia, lewat PT Astra Honda Motor (AHM). dengan pangsa pasar sampai 77 persen pada 2021.

Kini seiring makin bangkitnya tren kendaraan listrik, baik mobil maupun motor, Honda mengatakan akan menghadirkan setidaknya 10 model motor listrik sampai 2025.

Targetnya cukup ambisius karena Honda menargetkan penjualan 1 juta unit sepeda motor listrik secara global yang ditingkatkan menjadi 3,5 juta unit pada 2030.

Sebenarnya Honda sudah punya skuter listrik sejak tahun lalu yaitu Honda U-GO, yang dipasarkan oleh Wuyang Honda, China.

listrik

Baca Juga: Begini Nasib Gendhis, Mobil Listrik Asal Indonesia yang Sempat Viral

Skuter listrik Honda U-Go yang dipasarkan tipe regular dan low speed.

Desainnya cukup minimalis dan futuristik, minim lekuk di bodinya.

Lalu apakah Honda U-Go bakal masuk Indonesia?

Menurut Direktur Pemasaran PT AHM Thomas Wijaya di Karawang (19/9/2022), dari beberapa model yang sudah ada atau yang akan launching nanti secara global, pasti akan ada yang masuk ke Indonesia sesuai dengan konsumen lokal.

Meski pihak AHM belum memberi konfirmasi, namun skuter listrik Honda U-Go terpantau sudah terdaftar di Indonesia, yaitu di dalam Pangkalan Data Direktorat Jenderal Kekayaan Intelektual Kemenkumham RI.

Pendaftaran merek atau paten memang bukan jaminan akan diluncurkan di Indonesia, namun menjadi tahapan awal sebelum dipasarkan secara nasional.

Di situs Pangkalan Data Kekayaan Intelektual (9/1/2022), paten desain motor listrik yang mirip Honda U-Go itu sudah dilindungi sejak 19 Agustus 2021.

Dalam deskripsi kegunaan produk, desain yang diajukan termasuk dalam kategori alat transportasi motor skuter.

Pemohon desain tersebut tertulis Honda Motor Co., Ltd beralamat di Tokyo, Jepang, sedangkan desainernya Maxime Thouvenin dari Prancis, dan Xin Yuan dari China.

Secara tampilan, desain motor ini mirip dengan Honda U-Go yang dipasarkan di China.

Bodinya yang kecil, menunjukkan bahwa motor listrik Honda tersebut menyasar segmen skuter entry level.

Dilansir kompas.com, tahap yang sedang dilakukan saat ini adalah Honda sedang mempelajari karakter konsumen, juga cara pengecasan yang cocok.

Baca Juga: Test Drive Pacific Mizone di GIIAS 2022, Motor Listrik Gagah dan Lincah

Spesifikasi Honda U-GO

Spesifikasi Honda U-GO adalah dibekali motor listrik daya 1.2 kW (tipe regular) dan daya 800W (tipe low speed).

Dalam kondisi baterai terisi penuh, skuter listrik Honda U-Go diklaim bisa menempuh jarak hingga 65 km.

Uniknya, U-GO bisa menampung dua baterai sekaligus sehingga daya tempuhnya bisa dua kali lipat, hingga 133 km.

Adapaun kecepatan maksimum U-Go diklaim mencapai 53 kpj.

Untuk kenyamanan, suspensi depan jenis teleskopik sedangkan suspensi belakang model ganda yang bisa diatur.

Baca Juga: 4 Penyebab Harga Kendaraan Listrik di Indonesia Masih Mahal

Sistem pengereman di roda depan sudah memakai cakram, sedang rem roda belakang masih tromol.

Ukuran ban depan 12 inci, sedangkan belakang 10 inci.

Harga Honda U-GO di China cukup terjangkau, mulai dari 7.499 yuan China atau sekitar Rp 16,6 jutaan.

Adapun tipe tertingginya seharga 7.999 yuan China atau sekitar Rp 17,7 jutaan.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya