Perang Rusia: Serangan Balasan Ukraina Sukses, Bendera Ukraina Berkibar di Wilayah Selatan!

Senin, 05 September 2022 | 11:00
ukrdailyvideos

Bendera Ukraina berkibar di sebuah rumah sakit di Kherson setelah serangan balasan Ukraina sukses menyudutkan Rusia di Perang Rusia dan Ukraina

Nextren.com -Babak baru Perang Rusia dan Ukraina berlangsung sejak pekan lalu.

Militer Ukraina yang mengubah strategi pertempuran menjadi ofensif mampu mendominasi jalannya Perang Rusia dan Ukraina.

Serangan balasan Ukraina mengusir pasukan Rusia di wilayah Ukraina Selatan, klaim Presiden Zelensky dalam sebuah konferensi pers terkait situasi Perang Rusia dan Ukraina.

Baca Juga: Rusia Perang Energi Lawan Eropa, Presiden Ukraina Punya Taktik Jitu Menangkan Perang!

Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy pada hari Minggu memberikan pidato terkait kesuksesan serangan balasan Ukraina di wilayah Selatan.

Zelensky tidak mengatakan dengan tepat di mana wilayah yang berhasil direbut pasukannya.

Ia hanya menyebutkan bahwa telah menerima laporan bagus dari komandan militer dan kepala intelijennya.

"Saya mengadakan pertemuan Sta Panglima Tertinggi hari ini. Panglima TNI, Pangda dan Kepala Intelijen menyampaikan laporan. Itu adalah laporan yang bagus," ujar Zelensky.

Zelensky dalam video pidatonya mengucapkan banyak terima kasih kepada pasukan garis depan yang sukses merebut kembali beberapa wilayah dari pendudukan pasukan Rusia.

"Hari ini saya ingin mengucapkan terima kasih kepada para pejuang dari batalyon ke-63 dari brigade pertahanan teritorial ke-103 yang memastikan hasil di wilayah Donetsk: pemukiman itu sudah dibebaskan," sambung Zelensky.

Brigade ke-54 di arah Lysychansk-Siversk juga mengamblik langkah yang baik. Saya juga ingin menyebutkan batalyon infanteri berotor ke-42, berkat tindakan heroiknya 2 pemukiman di selatan negara kita dibebaskan," ujarnya.

Baca Juga: Mantan Jenderal AS Sebut Rusia dalam Kondisi Bertahan, Tak Bisa Hindari Amukan Ukraina!

Bendera Ukraina Berkibar

Kesuksesan serangan balasan Ukraina dibarengi dengan momen pengibaran benderan Ukraina pada sebuah desa di wilayah Ukraina Selatan.

Wakil Kepala Kantor Kepresidenan, pada hari Minggu mengunggah foto 3 orang tentara yang mengibarkan bendera Ukriina di atas sebuah desa yang dikailmnya berada di wilayah selatan yang menjadi fokus utama serangan balasan.

"Vyskopillya, wilayah Kherson, Ukraina. Hari ini," tulis Tymoshenko dalam unggahan Facebooknya.

Momen pengibaran benderan ini juga dikabarkan oleh akun Twitter Ukraine Updates yang kerap memberikan update terkait perkembangan situasi perang.

Baca Juga: Serangan Balasan Militer Ukraina Makin Brutal, Pasukan Rusia Diminta Selamatkan Diri!

Serangan Balasan Ukraina

Ukraina berambisi untuk mengambil kembali wilayah Ukraina Selatan yang berada di bawah kendali Rusia sejak beberapa pekan lalu.

Dilansir dariReuters,awal pekan ini,Ukraina mengklaim telah sukses menerobos garis pertahanan militer Rusia di beberapa tempat di Kherson, Ukraina Selatan.

Penasihat Senior Presiden Ukraina Oleksiy Arestovych mengatakan bahwa militer Ukraina berhasil menembus pertahaan Rusia dalam waktu beberapa jam saja.

Pasukan Ukraina menembaki feri yang digunakan Moskow untuk memasok wilayah Kherson.

Kantor berita RIA menyebutkan bahwa rentetan roket Ukraina menghantam Nova Kakovka yang diduduki Rusia tanpa air dan listrik.

Kesuksesan tersebut mengantarkan Ukraina untuk beralih mode pertempuran, dari defensif ke ofensif.

Komando selatan Ukraina mengatakan pada hari Senin (29/8) bahwa pasukannya telah memulai tindakan ofensif di beberapa arah selatan, termasuk Kherson.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto