Perbedaan Xiaomi 12 Lite 5G dan Xiaomi 12, Beda Harga Rp 3 Jutaan!

Selasa, 19 Juli 2022 | 17:00
Nextren

Perbedaan Xiaomi 12 Lite 5G (Kanan) dan Xiaomi 12 (Kiri).

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com - Setelah resmi rilis di Indonesia lewat acara virtual launching di channel YouTube Xiaomi Indonesia, yang digelar pada hari Selasa (19/7) siang, maka tentu menarik untuk mengetahui perbedaan Xiaomi 12 Lite 5G dan Xiaomi 12.

Dengan mengusung kinerja yang digadang-gadang dapat bersaing kuat untuk pasar HP Android 5 Jutaan, maka perbedaan Xiaomi 12 Lite 5G dan Xiaomi 12 ini menjadi bahan pertanyaan netizen.

Selain memiliki desain dan target yang berbeda dibanding kedua saudaranya, perbedaan Xiaomi 12 Lite 5G dan Xiaomi 12 ini tampak dari hal-hal lain yang perlu kamu tahu.

"Xiaomi Lite Series, yang identik dengan flagship yang ringan, stylish, dan fashionable," tutur Country Director Xiaomi Indonesia, Wentao Zhao, dalam acara launching Xiaomi 12 Lite 5G.

Sebab dari harganya saja, Xiaomi 12 Lite 5G dan Xiaomi 12 memiliki rentang sekitar Rp 3 jutaan.

Oleh karena itu, Nextren akan membahas perbedaan Xiaomi 12 Lite 5G dan Xiaomi 12.

Mau tahu? Simak yuk selengkapnya di halaman selanjutnya.

Baca Juga: Xiaomi Indonesia Resmi Bawa Smart Band 7 Dengan Air Purifier 4 Compact

Layar

Perbedaan Xiaomi 12 Lite 5G dan Xiaomi 12 yang pertama adalah layar.

Layar Xiaomi 12 Lite 5G hadir dengan panel AMOLED berukuran 6.55 inch dengan kinerja refresh rate 120Hz.

Alih-alih mengusung model panel dan kinerja refresh rate yang sama, namun layar Xiaomi 12 berukuran lebih kecil.

Xiaomi 12 memiliki luas layar sebesar 6.28 inch yang dikatakancompactuntuk kelas HP flagship.

Kamera

Lalu perbedaan Xiaomi 12 Lite 5G dan Xiaomi 12 berikutnya ialah sektor kamera.

Sama-sama mengusung formasi Triple Camera di bagian belakang dan sensor kamera 32MP kamera depan.

Xiaomi 12 Lite 5G dan Xiaomi 12 membawa resolui sensor kamera utama yang berbeda.

Baca Juga: Hasil foto Xiaomi 12S Ultra Xiaomi 12S Ultra Berlensa Leica dan Sensor Sony IMX989 vs Galaxy S22 Ultra dan iPhone 13 Pro Max

Kamera Xiaomi 12 Lite 5G membawa kekuatan 108MP yang dikolaborasikan dengan 8MP ultrawide dan 2MP macro censor.

Sedangkan Xiaomi 12 dibekali dengan kamera utama 50MP + 13MP ultrawide + 5MP telephoto macro.

Chipset

Kemudian, kamu juga dapat menemukan perbedaan dari lini dapur pacu yang dibawa oleh kedua seri HP flagship Xiaomi tersebut.

Xiaomi 12 sepakat mengusung kinerja dari chipset Snapdragon 8 Gen 1, yang notabenenya sebagai prosesor terkencang milik Qualcomm saat ini.

Nextren
Fahmi Bagas

Perbedaan kamera Xiaomi 12 Lite 5G (Kanan) dan Xiaomi 12 (Kiri).

Dan untuk Xiaomi 12 Lite 5G, pihak perusahaan justru mengusung chipset Snapdragon 778G.

Prosesor itu identik pada jajaran seri HP yang kerap digunakan untuk gaming smartphone dan sudah terintegrasi dengan jaringan 5G.

Baterai

Perbedaan Xiaomi 12 Lite 5G dan Xiaomi 12 lainnya dapat ditemukan dari segi baterai.

Baca Juga: Unboxing Xiaomi 12 Lite 5G di Indonesia, Segini Prediksi Harganya

Secara kapasitas, Xiaomi 12 mengusung baterai yang lebih besar dengan mencatat 4.500mAh.

Sedangkan untuk Xiaomi 12 Lite 5G, kamu bisa merasakan kinerja baterai sebesar 4.300mAh.

Kendati demikian, teknologi pengisian daya cepat di Xiaomi 12 Lite 5G dan Xiaomi 12 sama-sama dibekali dengan 67W Turbo Charging.

Wireless Charging

Dan terakhir, perbedaan Xiaomi 12 Lite 5G dan Xiaomi 12 masih berasal dari sektor baterai.

Hanya saja kali ini dapat dicatat bahwa Xiaomi 12 Lite 5G tidak memiliki kompatibilitas pada fitur wireless charging.

Sedangkan pada Xiaomi 12, kamu sudah bisa mengisi daya secara nirkabel dengan kinerja 50W fast wireless charging.

Harga Xiaomi 12 Lite 5G dan Xiaomi 12

Baca Juga: Cara Cek Kesehatan Baterai Hp Xiaomi, Wajib Tahu sebelum Rusak Parah!

Bagi kamu yang tertarik dengan Xiaomi 12 Lite 5G dan Xiaomi 12, berikut rincian harga keduanya:

- Xiaomi 12 Lite 5G: Rp 5.799.000 (RAM 8/256GB)

- Xiaomi 12: Rp 9.999.000 (RAM 8/256GB)

Itu lah perbedaan Xiaomi 12 Lite 5G dan Xiaomi 12 yang bisa kamu ketahui.

Seri HP mana yang akan kamu pilih untuk jadi smartphone terbaru?

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya