Performa Gaming Infinix Note 12, Hp Rp 2 Jutaan Kuat Main PUBG Mobile dan Genshin Impact

Rabu, 08 Juni 2022 | 20:00
Nextren

Infinix Note 12 rilis di Indonesia.

Nextren.com-Akhir Mei lalu, Infinix mulai memasarkan hp Infinix Note 12 di Indonesia.

Infinix Note 12 datangsebagai hpentry-level dengan mengusung spesifikasi yang cukup mumpuni di kelasnya.

Meski tergolong sebagai hp entry-level, Infinix Note 12 dibekali dengan spesifikasi yang mumpuni untuk untuk bermain game populer masa kini seperti PUBG Mobile dan Genshin Impact.

Nah, kali ini Nextren bakal berbagi seputar review gaming Infinix Note 12 di Genshin Impact dan PUBG Mobile. Yuk, simak selengkapnya.

Baca Juga: HP 2 Jutaan Infinix Note 12 Rilis di Indonesia, Ini Spesifikasinya

Spesifikasi Infinix Note 12

Infinix Note 12 mengusung chipset MediaTek Helio G96 yang merupakan chipset gaming di kelas entry-level.

Chipset tersebut dipadukan dengan opsi RAM dan penyimpanan yang cukup besar yaitu 8GB/128GB dan 8GB/256GB.

Hp ini juga memiliki fitur ekspansi RAM yang memungkinkan pengguna untuk menambahkan RAM virtual sebesar 5GB.

Dari segi layar,Infinix Note 12 hadir dengan panel AMOLED berukuran 6,7 inci yang bisa menghasilkan resolusi Full HD+.

Sayangnya, layar tersebut hanya mendukung refresh rates 60Hz yang mungkin bagi beberapa pengguna dirasa kurang untuk mendukung pengalaman bermain game.

Review Gaming Infinix Note 12 di Genshin Impact

PhoneBar
PhoneBar

Bermain Genshin Impact di Infinix Note 12

Performa Infinix Note 12 di game Genshin Impact bisa dibilang tidak terlalu berjalan mulus.

Pasalnya, game ini hanya bisa menjalankan Genshin Impact di settingan terendah dengan frame rates 25-30 fps saja.

Berdasarkan pengujian dariPhonebar, game akan berjalan patah-patah jika dimainkan dalam durasi yang cukup lama atau menemui musuh dalam jumlah banyak.

Kendati demikian, Genshin Impact masih tetap bisa dimainkan di Infinix Note 12.

Dari segi suhu perangkat, Infinix Note 12 cukup panas jika dimainkan dengan durasi lebih dari 15 menit.

Baca Juga: Infinix Hot 12i dan Smart 6 HD Hadir, Hape Rp 1 Jutaan dengan Baterai Besar

Review Gaming Infinix Note 12 diPUBG Mobile

PhoneBar
PhoneBar

Main PUBG Mobile di Infinix Note 12

Infinix Note 12 mampu menjalankan game PUBG Mobile dengan cukup baik.

Untuk settingan grafis, Infinix bisa menjalankan PUBG Mobile di settingansmooth high.

Dengan settingan tersebut, Infinix Note 12 mampu mendapat frame rates stabil di 40fps.

Namun, Infinix Note 12 masih menggunakan gyro virtual tanpa hardware sehingga kurang memuaskan bagi beberapa gamer.

Baca Juga: Infinix Note 12 Series Edisi Doctor Strange Akan Hadir di India

Infinix Note 12 dibanderol dengan harga mulai dari Rp 2,8 juta untuk varian 8GB/128GB.

Bagaimana pendapat sobat Nextren terkait performa gaming Infinix Note 12 ini? Bagikan pendapatmu di kolom komentar ya!

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya