Gara-gara Tamparan Kontroversial, Netflix Ogah Bikin Film Biografi Will Smith

Selasa, 05 April 2022 | 18:58
Shutterstock/Andrey Bayda

Will Smith

Nextren.com - AjangPiala Oscar 2022 pekan lalu menjadi bahan perbincangan bagi sebagian besar masyarakat dunia.

Pasalnya, Will Smith melakukan tamparan kontroversial terhadap Chris Rock di atas panggng Academy Awards ke-94.

Tamparan ini disebabkan oleh lawakan Chris Rock yang menyinggung penampilan istri Will Smith, Jade Pinkett Smith.

Baca Juga: Gara-gara Ejek Istrinya, Presenter Oscar 2022 Babak Belur Dipukuli Will Smith

Tamparan kontroversial Will Smith kepada Chris Rock di panggung Academy Awards ke-94 memiliki dampak luas bagi industri perfilman.

Dilansir dariThe Sun,sejumlahplatform streaming filmmulai menarik tawaran mereka untuk proyek film biografi Will Smith.

The Sun menyebutkan setidaknya ada 2 platform yang telah menarik diri, yaitu Netflix dan Apple TV+.

Netflix dan Apple TV+ sebelumnya tertarik untuk memperoleh hak atas film biografi Will Smith.

Film tersebut akan berdasar pada cerita otobiografi Will Smith.

Baca Juga: Indonesia Jadi Pemenang di Kompetisi World of Film Sony Asia Pacific

Namun, ketertarikan Netflix dan Apple TV+ runtuh setelah Will Smith melayangkan tamparan kontroversial ke Chris Rock.

Kedua platform tersebut dilaporkan dia,-diam menghapus tawaran mereka untuk mengerjakan proyek tersebut.

Getty Images North America
Neilson Barnard

Will Smith tampar Chris Rock di ajang Piala Oscar 2022

Netflix dan Apple TV+ juga dikabarkan telah bersiap untuk mengalihkan dana produksi yang rencananya akan digunakan untuk memproduksi film biografi Will Smith.

Kedua platform tersebut dilaporkan akan memindahkan dana produksi film biografi Will Smith ke tokoh kulit hitam lainnya.

"Netflix dan Apple TV+ diam-diam telah menghapus tawaran mereka untuk film biografi Will Smith dan sebagai gantinya akan memindahkan dana dan mengembangkan ide orisinal dari aktor kulit hitam baru," tulis The Sun dalam laporannya.

Laporan The Sun menyebutkan bahwa Netflix dan Apple TV+ tak berani mengambil resiko untuk bekerja sama dengan Will Smith setelah tamparan kontroversial.

"Bekerja dengan Will telah menjadi bisnis yang beresiko. Mereka sekarang berencana mengembangkan ide dengan bintang yang lebih ramah keluarga seperti Mike Epps dan Mihael B Jordan," tulis The Sun.

Baca Juga: Bareng Keisuke Honda, Will Smith Menjadi Investor E-Sports USD 46 Juta

(*)

Editor : Kama

Baca Lainnya