Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.
Nextren.com -Memasuki tahun yang baru ini, Telegram merilis lima fitur baru yang bisa dinikmati pengguna.
Di antaranya fitur yang dihadirkan sudah pernah dibocorkan oleh beberapa sumber.
Namun, jika kalian sudah update aplikasi Telegram 8.4, kalian sudah bisa menggunakan fitur tersebut.
Fitur terbaru Telegram meliputi spoiler, reaksi pesan, translate pesan, QR dengan desain dan lebih banyak emoji interaktif.
Baca Juga: Telegram Bakal Luncurkan Fitur Baru, Pengguna Bisa Sensor Spoiler
Cegah Spoiler
Spoiler yang sebelumnya dibocorkan terlihat buram atau blur saja.
Namun ketika dilihat langsung, fitur spoiler memiliki efek yang unik.
Bagi kalian yang bingung bagaimana bisa menggunakan fitur spoiler, caranya bisa cek di halaman selanjutnya.
Untuk menggunakan fitur Spoiler di Telegram ialah dengan masuk ke salah satu percakapan.
Setelah mengetik, blok beberapa kalimat yang terasa seperti spoiler.
Ketika di blok, pada aplikasi Telegram di Android pilih ikon titik tiga ke bawah jika tidak terlihat menu spoiler.
Jika sudah terlihat klik dan efek dari fitur sudah terlihat.
Baca Juga: Telegram Luncurkan Iklan untuk Pengguna Gratis, Ganggu Aktivitas Chat?
Nanti efek spoiler akan hilang jika penerima pesan melihatnya dan akan kembali lagi efeknya ketika keluar dari percakapan.
Reaksi Pesan
Fitur selanjutnya ialah reaksi pesan, yang bisa timbul jika kalian mengklik pesan yang diterima.
Ada beberapa pilihan emoji sebagai reaksi dan ketika diklik menjadi emoji interaktif.
Tambahan Emoji Interaktif
Emoji interaktif masih menjadi hal baru di Telegram dan bertambahnya update jadi lebih banyak pilihan.
Baca Juga: Cara Mudah Buat Private Channel di Telegram, Bisa Untuk Guru Loh!
Di update terbaru Telegram ada sembilan emoji baru yang bisa kalian cek sendiri.
Design QR
Desain QR yang dihadirkan oleh Telegram masih sama dengan desain percakapan.
Untuk akun pengguna atau pun grup bisa memilih desain QR, agar lebih menarik. Kalian bisa melihatnya di halaman selanjutnya.
Translate Chat
Fitur yang terakhir ialah translate yang harus diatur terlebih dahulu di pengaturan lalu ke menu bahasa dan hidupkan toggle tombol terjemahan.
Baca Juga: Cara Mencari Grup di Telegram, Member Jauh Lebih Banyak Dari Grup WA
Untuk mengecek fitur translate sudah berfungsi atau tidak bisa dengan mengklik pesan dan pilih terjemahan.
Dengan adanya fitur ini bisa membantu kalian berkomunikasi dengan teman dari negara lain.
Itulah kelima fitur Telegram yang bisa kalian dapatkan di-update terbaru. (*)