Samsung Tawarkan Akses Internet Kencang Lewat Browser Terbaru

Minggu, 11 Maret 2018 | 18:28
androidheadlines

Samsung Internet Browser

Laporan Wartawan Nextren, Husna Rahmayunita

Nextren.grid.id – Setiap orang pasti mendambakan akses internet kencang.

Sebab, dengan hal tersebut aktivitas pekerjaan, hiburan dan multimedia bisa berjalan dengan lancar.

Mengingat di zaman digital ini, semua hal hampir membutuhkan koneksi internet.

Pengguna android khususnya yang memilih produk Samsung patut berbahagia.

(BACA:Resmi Dirilis, Ini Perbedaan Spesifikasi OPPO A71 dan A71 (2018))

Dikutip dari laman phonearena, perusahaan asal Korea Selatan tersebut memperbarui browser internetnya untuk Android.

Browser terbaru konon menawarkan akses internet yang lebih cepat.

Samsung Internet Browser versi 7.2 menggunakan mesin yang ditingkatkan Chromium M59 sehingga berani menjanjikan pengalaman browsing yang lebih mumpuni dan tampilan grafis yang disempurnakan.

Penggemar game online tak akan rugi jika memilih browser ini.

(BACA:Spesifikasi Lengkap Wiko View 2 Pro, Benarkah jadi Hape Layak Beli?)

Tak hanya itu, browser terbaru siap menampilkan inovasi browsing dengan cara memberikan notifikasi kepada pengguna saat mengunjungi situs licik.

Licik dalam artian situs tersebut memaksa pengguna untuk menginstal perangkat lunak perusak.

Perbaikan userinterface dan juga ditawarkan dalam bentuk ikon baru untuk aplikasi web dan mode pembaca untuk artikel berita.

Samsung Internet Browser versi 7.2 pun lebih ringan dan layak diakses hape minimal RAM 1GB.

(BACA:Harga Samsung Galaxy S9 dan S9 Plus Mulai Rp 11 Jutaan, Bisa Trade In!)

Sayangnya, browser tersebut hanya tersedia dalam versi beta dan sebentar lagi bisa diunduh secara gratis lewat Google Play Store.

Satu hal yang tak kalah menarik, browser tersebut juga bisa berjalan untuk semua perangkat android minimal yang berbasis Android Marshmallow 5.0.

Cukup menggiurkan bukan tawaran Samsung ini? (*)

Tag

Editor : Kama