Video Viral Safety Car WSBK Dicuci di Tempat Steam 'Tradisional'

Kamis, 18 November 2021 | 19:30
YouTube/ Agus Harianto

Video viral cuci Safety Car WSBK menggunakan steam tradisional.

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com - Sirkuit Mandalika tengah menjadi sorotan masyarakat Indonesia karena akan menjadi arena terakhir yang menutup gelaran balap West Superbike (WSBK) tanggal 19-21 November 2021 mendatang.

Meski begitu, kompetisi balap tersebut sempat menuai berbagai macam peristiwa yang viral di media sosial.

Misalnya saja seperti video salah satu oknum pegawai sirkuit Mandalika yang membuka kotak kargo motor milik Ducati beberapa waktu lalu.

Baca Juga: Viral Video Selebgram Ambon 'Begituan' Sama Pacar Sambil Live Medsos!

Dan kini, tengah tersebar video viral safety carWSBK yang dicuci di tempat steam 'tradisional'.

Video tersebut diunggah oleh salah satu akun YouTube Agus Harianto pada hari Selasa (16/11) lalu dengan judul "Cuci Safety Car WSBK Mandalika ala Kearifan Lokal Lombok".

Baca Juga: Viral Video Siswa Pakai HP Jadul Diantara Temannya, Netizen: Terharu!

Pantauan Nextren di hari Kamis (18/11) siang pun melihat kalau video cuci Safety Car itu sudah ditonton lebih dari 80 ribu kali.

Dari video itu diperlihatkan bagaimana mobil Hyundai i30 Fastback yang biasa digunakan untuk berbagai ajang balap internasional.

Mobil berwana abu-abu dan merah itu pun nampak dicuci menggunakan alat-alat sederhana layaknya tempat pencucian kendaraan pada umumnya.

Pria bertopi yang terlihat mencuci Safety Car juga terlihat santai sembari menyemprotkan air ke bagian bodi mobil.

Baca Juga: Dekan FISIP Unri Resmi Tersangka, Netizen Twitter Soroti Komentar Istrinya

Dalam video juga terdengar salah satu pria yang mengatakan, "Make it clean, make it cleanpak haji."

Proses pembersihansafety carWSBK juga dilakukan dengan cara manual dengan menggunakan kain yang digosok ke badan mobil.

Baca Juga: Intip Profil Selebgram Ambon yang Nekat Live Konten Dewasa di Medsos!

Menariknya, video tersebut juga telah mengundah berbagai macam komentar dari netizen Indonesia.

"Nanti bikin spanduk, 'Safety Car WSBK pernah cuci di sini', mantul," tulis salah satu netizen.

Lalu ada juga memberikan komentar, "Rezeki warga lokal, jadi kebanggaan tersendiri bisa cuci mobilsafety carWSBK internasional."

Kendati demikian, ada pula yang merasa bahwa mencuci Safety CarWSBK dengan cara tersebut adalah langkah yang kurang tepat.

Baca Juga: Adidas Blunder Sebut Wayang Kulit Budaya Malaysia, Netizen Ngamuk!

"Negara maju menangis melihat ini," ungkap netizen yang ada di kolom komentar.

"Owner Hyundai menangis melihat ini." penilaian senada pun dibagikan oleh netizen.

Dan salah satu netizen pun ada yang mempertanyakan terkait keberadaan salah satu properti WSBK yang bisa sampai keluar area sirkuit.

Baca Juga: Aplikasi Edit Foto Pengantin yang Viral Ternyata Berbayar, Cukup Mahal Loh!

"Lah ini propertynya dorna kok bisa sampai keluaar area sirkuit? Wah kalo ada yanguploadgini, pasti makan korban lagi," tulisnya.

Kalau menurut kamu gimana Sobat Nextren?

(*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto