TaniHub Berusia 5 Tahun, Kunjungi Petani Apel Hingga Berikan Modal Rp 5 Miliar

Senin, 01 November 2021 | 20:45

TaniHub membeli apel dari petani Malang

Nextren.com -TaniHub Group sebagai salah satu startup agritech dan e-grocery baru saja merayakan ulang tahun yang ke-5.

Ulang tahun ke-5 tersebut dirayakan dengan beragam acara seru yang menggandeng beberapapara petani dan praktisi ekonomi.

Tak tanggung-tanggung, TaniHub menggelar 6 acara sekaligus untuk merayakan ulang tahun yang ke-5.

Baca Juga: Rekomendasi 3 Aplikasi Jualan Online Hasil Pertanian, Cek Yuk!

Sejak lima tahun lalu, TaniHub Group bercita-cita membangun ekosistem agrikultur end-to-end melalui produk dan layanan yang berkualitas serta menyejahterakan semua pihak yang terlibat.

TaniHub Group pertama kali didirikan pada tahun 2016 dan telah berkembang dengan berbagai inovasi dalam setiap sisi ekosistem.

Sebagai perwujudan inovasi, selain telah mendirikan TaniHub, TaniFund, TaniSupply, TaniAcademy, Tani MitraKoperasi, TaniFoundation dan TaniHub Food Solutions.

Lalu, bagaimana kemeriahan acara ulang tahun ke-5 TaniHub group? Yuk simak informasi di halaman berikutnya.

Untuk merayakan ulang tahun ke-5, TaniHub Group kembali mengadakan Taniversary, dengan mengusung tema #AdaUntukMu.

Ritchie Goenawan, Chief Marketing Officer TaniHub Group mengatakan bahwa tema ini dipilih untuk terus menegaskan bagaimana TaniHub Group melayani masyarakat Indonesia.

“Kami ingin menunjukkan bahwa kami selalu siap membantu konsumen, mitra, karyawan, dan petani Indonesia dalam mewujudkan mimpi mereka," ujar Ritchie Goenawan dalam keterangan pers yang diperoleh tim Nextren.

"Kami siap untuk memenuhi kebutuhan bahan segar keluarga, memenuhi kebutuhan usaha, menyiapkan berbagai bahan segar terbaik, hingga meningkatkan kesejahteraan petani Indonesia”, pungkas Ritchie.

Baca Juga: Program Cultivhacktion Resmi Dibuka, Dorong Digitalisasi Pertanian

Sebagai bentuk terima kasih atas peran serta masyarakat dalam pertanian Indonesia, TaniHub Group mengadakan berbagai kegiatan yang dapat diikuti seluruh masyarakat.

Mulai dari acara hiburan berupa online concert, bagi-bagi voucher belanja, hingga webinar dengan pengetahuan yang dapat diaplikasikan untuk mempermudah pemilik usaha mengembangkan bisnisnya.

Berikut merupakan rangkaian acara ulang tahun TaniHub yang ke-5.

1. TaniFund kami mengadakan acara peluncuran aplikasi dan talk show yang membahas seputar peningkatan finansial dan pendanaan berdampak sosial.

Acara ini diselenggarakan pada Sabtu, 23 Oktober, pukul 18.30-20.30 WIB.

2. Sabtu hingga Senin, 23-25 Oktober, TaniFoundationberkunjung ke lahan petani apel di Malang untuk membeli hasil panen para petani dengan harga yang adil bagi petani.

TaniHub juga akan mendonasikan hasil pembelian panen tersebut kepada Keluarga Pra Sejahtera di Surabaya.

3. TaniHub mengadakan program Modal Kilat 5 Miliarpada 26 Oktober 2021.

Live pitching program diadakan untuk mencari lima orang terpilih yang akan mendapatkan pendanaan budidaya, faktur penjualan, pengembangan usaha, hingga pendanaan usaha mikro.

Bagi kalian yang ketinggalan, acara ini dapat disaksikan melalui akun Youtube TaniFund.

Baca Juga: TaniHub Memasok Hasil Tani dan Pangan ke UMKM Binaan Boost Indonesia

Bantuan Panen Petani dari TaniHub

4. TaniHub mengadakan siaran langsung darilahan pertanian di Pangalengan, Karanganyar, dan Cianjur bersama para petani lemon, telur, dan sayur-sayuran pada 27 Oktober 2021

Acara ini dapat disaksikan melalui Facebook TaniHub, Instagram TaniHub, Youtube TaniHub, dan Instagram TaniFund.

5. TaniHub mengadakan peluncuran TaniHub Food Solutions sekaligus menyelenggarakan webinar berjudul "Cara Baru Bikin Usaha Makin Cuan & Anti Ribet" pada 28 Oktober lalu.

TaniHub menyelenggarakan acara terebut bersama para praktisi di bidangnya.

Sebagai puncak acara, TaniHub mengadakan konser virtual dengan Rossa dan Project Pop sebagai bintang tamu.

Konser tersebut telah terselenggara pada Jumat, 29 Oktober lalu melalui Facebook TaniHub, Instagram TaniHub, Youtube TaniHub, dan Instagram TaniFund.

Nah, itu tadi merupakan perayaan ulang tahun TaniHub ke-5.

Semoga TaniHub Group mamputerus memberikan manfaat bagi petani, konsumen, dan seluruh masyarakat Indonesia.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya