Oppo K9 Pro Resmi Meluncur, HP Kelas Menengah dengan Fitur Flagship!

Senin, 27 September 2021 | 10:30
Oppo

Oppo K9 Pto

Nextren.com -Oppo baru saja menambahkan model baru di Oppo K Series.

26 September kemarin, Oppo resmi meluncurkan Oppo K9 Pro dengan desain baru dan warna yang lebih futuristik.

Oppo K9 Pro juga meluncur dengan peningkatan spesifikasi dan fitur yang cukup besar dibandingkan dengan Oppo K Series lainnya.

Baca Juga: Oppo K9 5G Resmi Rilis di Cina, Intip Spesifikasi dan Harganya!

Oppo K9 Pro didesain sebagai HP kelas menengah atas yang mumpuni untuk menjalankan aktivitas kasual pengguna maupun aktivitas gaming pengguna.

Meski didesan sebagai HP kelas menengah, Oppo K9 Pro membawa banyak fitur flagship.

Selain itu, HP ini juga mempunyai harga yang cukup terjangkau dengan spesifikasi dan fitur kelas atas.

Penasaran dengan detail spesifikasi dan harga Oppo K9 Pro?

Simak penjelasan di halaman berikutnya.

Spesifikasi Oppo K9 Pro

Oppo K9 Pro membawa layar 6.43 inci FUHD+ dengan refresh rates 120Hz.

Layar tersebut juga mendukung DCI-P3 wide color gamut dan HDR10 yang membuat warna dalam layar lebih realistik.

Kemudian dari segi kamera, Oppo K9 Pro mempunyai 3 kamera belakang yang terdiri dari lensa utama 64MP, lensa ultra-wide 8MP, dan lensa macro 2MP.

Untuk kamera depan, Oppo K9 Pro menampilkan kamera 16MP dengan aperture f/2.4.

Oppo
Oppo

Oppo K9 Pro tampak depan

Baca Juga: Oppo A16 Hadir dengan Varian Baru, RAM dan Internal Lebih Besar!

Untuk performa, Oppo K9 Pro ditenagai dengan chipset Mediatek Dimensity 1200 dengan GPU ARM G77.

Chipset tersebut disandingkan dengan 2 pilihan RAM dan penyimpanan internal yaitu 8GB/128GB dan 16GB/256GB.

Oppo K9 Pro membawa konektivitas 5G, 4G LTE, dan Wifi 6.

Oppo K9 Pro disokong dengan baterai 4500mAh dengan dukungan teknologi fast charging 60W.

Sistem operasi yang dijalankan oleh Oppo K9 Pro adalah Android 11 dengan ColorOS 11.3.

Harga dan Ketersediaan

Oppo K9 Pro untuk saat ini baru dijual di wilayah Cina saja.

Di Cina, Oppo K9 Pro dijual dengan harga 4,8 juta untuk varian 8GB/128GB dan Rp 5,9 juta untuk varian 12GB/256GB.

Masih belum ada keterangan resmi dari Oppo tentang rencana peluncuran Oppo K9 Pro untuk wilayah Indonesia.

Tetap ikuti Nextren untuk perkembangan informasi berikutnya.

(*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto