Daftar HP Siap Rilis September 2021, Ada Galaxy S21 FE & iPhone 13!

Kamis, 02 September 2021 | 13:00
LetsGo Digital

Gambar iPhone 13 Rose Gold yang beredar di internet

Nextren.com -Bulan September nampaknya bakal menjadi momentum yang baik bagi produsen smartphone untuk merilis produk-produk andalannya.

Beberapaperusahaandilaporkan bakal merilis HP flagshipdi bulan September 2021.

Setidaknya ada 3 perusahaan besar yang siap merilis HP baru di bulan ini, yaitu Samsung, Apple, dan Google.

Berdasarkan pantauan tim Nextren, HP baru yang siap rilis di bulan September 2021 yaitu iPhone 13, Samsung Galaxy S21 FE, dan Google Pixel 6.

Baca Juga: Update Harga HP Redmi Series September 2021, Redmi Note 9 Rp 1 Jutaan

1. Bocoran iPhone 13

Tech Advisor
Tech Advisor

Ilustrasi iPhone 13

iPhone 13 diprediksi bakal rilis bulan September 2021 ini.

Terdapat beberapa opsi tanggal yang diprediksi akan menjadi waktu peluncuran iPhone 13.

Namun jika mengacu pada pernyataan analis Wedbush, Daniel Ives, maka tanggal 21 September 2021 lah yang paling cocok.

iPhone 13 kabarnya akan dilengkapi layar LTPO dengan dukungan refresh rate 120Hz yang mampu meningatkan efisensi daya perangkat.

LaporanDigiTimesmenyebut layar LTPO iPhone akan membuat konsumsi baterai perangkat lebih hemat 15%-20%.

iPhone 13 dikabarkan bakal memiliki opsi ruang penyimpanan atau memori yang lebih luas hingga 1 TB.

Sedangkan untuk performa, iPhone 13 diprediksi bakal menggunakan chip A15 Bionic dengan fabrikasi 5nm+.

Menariknya, iPhone 13 series bakal hadir dalam warnayang beragam dan lebih estetik dibandingkan iPhone 12 series.

Baca Juga: Inilah Bocoran Tanggal Rilis iPhone 13 yang Tersebar di Dunia Maya!

2. Bocoran Samsung Galaxy S21 FE

Gizchina
LetsGoDigital

Render Galaxy S21 FE

Kabar seputar Samsung Galaxy S21 FE telah beredar sejak bulan Juli lalu.

Samsung Galaxy S21 FE disebutkan bakal memiliki layar berukuran 6,4 inci dengan dukungan resolusi Full HD+ dan refresh rate 120Hz yang bisa dinikmati di layar tersebut.

Dari segi performa, Samsung Galaxy S21 FE akan ditenagai dua jenis chipset tergantung peredarannya.

Samsung Galaxy S21 FE akan mempunyai tiga kamera belakang dan satu kamera depan.

Galaxy S21 FE mempunyai lensa utama resolusi 32MP, lensa ultrawide 12MP, dan 8MP untuk lensa telephoto, seperti dilansirGSMArena.

Sementara untuk kamera depannya, Samsung Galaxy S21 FE dilengkapi dengan lensa 12MP.

Baca Juga: Kapasitas Baterai Samsung Galaxy S22+ dan Galaxy S22 Ultra Bocor, Kok Segini?

Untuk kawasan Korea Selatan, Samsung Galaxy S21 bakal menggunakan chipset Snapdragon 888, sedangkan kawasan Eropa, Amerika Utara, Asia, dan Afrika memakai chipsert Exynos 2100.

Samsung Galaxy S21 FE disebutkan bakal memiliki varian RAM 8GB/128GB dan RAM 8GB/256GB.

Dari segi ketahanan perangkat, Samsung Galaxy S21 FE kabarnya mengandalkan baterai 4,370mAh dengan fast charging 45W.

Twitter/ @evleaks
Twitter/ @evleaks

Bocoran 5 varian warna Samsung Galaxy S21 FE.

3. Google Pixel 6

Google Pixel 6 diprediksi akan rilis pada tanggal 13 September 2021, dilansir dari PhoneArena.

Google Pixel 6 akan mengusung desain yang tidak biasa dengan skema Triple Camera yang dipasang secara horizontal di bagian belakang.

Diduga bahwa resolusi kamera utama dari seri tersebut bakal mengusung sensor 50MP yang didukung sensor ultrawide 12MP dan 48MP sensor telephoto khusus versi Pro.

Cnet
Google

Tampilan Google Pixel 6

Google Pixel 6 juga dikabarkan menggunakan chip buatan mereka sendiri bernama Tensor, sayangnya belum ada bocoran seputar performa chip Tensor Google Pixel 6.

Baca Juga: Google Pixel 6 Diduga Pakai Chipset Samsung, Gagal Pakai Tensor?

Nah, itu tadi merupakanDaftar HP yang siap rilis bulan September 2021 beserta bocorannya.

Tetap ikuti Nextren untuk informasi menarik seputar gadget baru berikutnya. (*)

Tag

Editor : Wahyu Subyanto