Aplikasi Hear Me ID, Bantu Kita Berkomunikasi Dengan Bahasa Isyarat

Senin, 22 Februari 2021 | 09:45
Kurniawan Mas'ud via Bobo.id

Belajar di kelas dengan kata kolok, bahasa isyarat masyarakat Bengkala.

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com - Selama ini kita mencari cara untuk berkomunikasi dengan bahasa isyarat dengan aplikasi.

Dan saat ini hadirlah aplikasi Hear Me ID yang dihadirkan untuk penerjemah Bahasa Isyarat Indonesia atau BISINDO.

Tidak hanya sebagai aplikasi penerjemah biasa, Hear Me memiliki keunikan yaitu dengan animasi 3D.

"Hear Me hadir untuk menjembatani komunikasi antara lebih dari 16 juta teman tuli di Indonesia dengan teman non-tuli yang biasa disebut dengan teman dengar," ujar Athalia Mutiara Laksmi, CEO Hear Me.

Baca Juga: Akhirnya Mesin Bahasa Isyarat Google Sudah Hadir Dalam Bentuk Demo

Hear Me ID pertama kali dirintis oleh empat mahasiswa Sekolah Bisnis dan Manajemen (SBM) ITB yaitu Athalia Mutiara Laksmi, Nadya Sahara Putri, Octiafanilsna Ariani dan Safirah Nur Shabrina pada tahun 2019.

Play Store
Zi

Aplikasi Hear Me ID

Inspirasi untuk membuat Hear Me ini muncul ketika keempaytnya menaik taxi online yang pengendaranya merupakan teman tuli.

Dari percakapan sepanjang perjalanan itulah keempat pendiri Hear Me menyadari betapa pentingnya medium penerjemah bahasa isyarat bagi penyandang disabilitas.

Lalu bagaimana cara kerja dan fitur yang melengkapi aplikasi Hear Me yang memiliki animasi 3D ini?

Cara kerjanya, teman dengan merekam suara atau mengetik tulisan di aplikasi yang nantinya akan diterjemahkan.

Ini bekerja secara otomatis dan animasi 3D lah yang menerjemahkan ke dalam bahasa isyarat.

Hear Me memiliki tiga fitur yaitu fitur pembelajaran BISINDO, Hear News atau fitur berita terkini yang memuat kisah inspiratif dari penyandang disabilitas khususnya tuli.

Fitur terakhir ialah fitur transkripsi instan yang dapat mendeteksi suara menjadi teks pada waktu yang sama.

Baca Juga: Aplikasi MaxStream Rilis Film Isyarat, Kisah Nyata Penyandang Disabel Angkie Yudistia yang Kini Staf Khusus Presiden Jokowi

Untuk kedepannya, Athalia menjelaskan ada fitur yang akan datang.

Yaitu fitur yang dapat mendeteksi gerakan bahasa isyarat lalu akan otomatis diterjemahkan ke suara atau teks.

Athalia juga menjelaskan dalam acara peluncuran via Zoom (21/2), keunggulan dari Hear Me, baca di halaman selanjutnya.

"Aplikasi ini praktis dan menarik, selain membantu komunikasi, Hear Me bisa menjadi media pembelajaran bahasa isyarat yang mudah dipahami dengan tampilan atraktif," ujar Atha.

Aplikasi Hear Me dapat ditemukan dengan nama Hear Me ID di App Store dan Play Store.

Saat ini Hear Me telah mendapat banyak penghargaan dalam kompetisi nasional dan internasional, salah satunya yaitu juara untuk kategori The Most Innovative Idea Bandung Startup Pitching Day 2019.

Link download Hear Me ID.

Baca Juga: Gojek Kampanyekan Bahasa Isyarat di Akun Instagramnya, Cukup Membantu!

(*)

Editor : Kama

Baca Lainnya