Pembayaran Biaya Pendidikan Lewat Tokopedia Melonjak Selama Pandemi

Jumat, 05 Februari 2021 | 18:25
Tokopedia

Pembayaran biaya sekolah melalui aplikasi Tokopedia

Nextren.com -Presentase pembayaran biaya pendidikan lewat aplikasi Tokopedia naik sebesar 4%.

Di jaman pandemi seperti saat ini, melakukan aktivitas di luar rumah merupakan sesuatu hal yang mungkin bisa membahayakan diri sendiri maupun keluarga.

Segala aktivitas alangkah lebih baiknya jika dapat dilakukan di rumah saja, sehingga dapat mengurangi aktivitas di luar rumah yang berpotensi menimbulkan kerumunan.

Membayar biaya pendidikan adalah salah satu aktivitas yang biasanya harus dilakukan secara langsung di luar rumah, baik itu membayar langsung di sekolah maupun lewat mitra layanan sekolah itu sendiri.

Baca Juga: Tantangan Belajar di Masa New Normal, Pentingnya Platform Belajar Mengajar yang Lengkap

Tokopedia juga menyediakan layanan untuk membayar biaya pendidikan lewat platform aplikasi mereka.

Lewat layanan pembayaran pendidikan secara digital ini, masyarakat bisa membayarbiaya pendidikan seperti tagihan SPP, uang kuliah, tagihan les atau kursus, dan lainnya.

Layananyang telah diluncurkan sejak Agustus 2019 ini diklaim semakin banyak peminat, terutama dalam situasi pandemi virus covid 19 seperti saat ini.

Jumlah institusi pendidikan yang bekerjasama jugabanyak, seperti informasi di halaman berikutnya ini.

Tercatat di akhir tahun 2020 yang lalu,layanan pembayaran ini mengalami jumlah kenaikan presentase peminat dan pengguna sebanyak 4%.

Menurut Nuraini Razak, VP of Corporate Communications Tokopedia,layanan pembayaran biaya pendidikan lewat Tokopedia ini akan memudahkan masyarakat dalam membayar biaya pendidikan kapanpun dan dimanapun, sambil tetap berada di dalam rumah.

Sampai saat ini, lebih dari 500 institusi pendidikan telah setuju untuk bekerja sama dengan Tokopedia.

Institusi-institusi tersebut terdiri dari institusi dasar seperti Paud, TK, maupun SD hingga institusi di level perguruan tinggi, maupun beberapa lembaga kursus yang tersebar di seluruh Indonesia.

Tokopedia
Tokopedia

Pembayaran biaya kuliah melalui Tokopedia

Baca Juga: Tokopedia Kini Ajak Pegiat Teknologi Untuk Pintar Tangani Sistem

Kedepannya, Tokopedia akan selalu terbuka akan peluang kerjasama dengan berbagai macam institusi maupun lembaga pendidikan lainnya.

Layanan biaya pendidikan ini dapat diakses melalui aplikasi Tokopedia yang tersedia di Play Store maupun App Store,di menu pendidikan.

Terakhir, menurut Nuraini, mereka berkomitmen agarpendidikan dapat diakses lebih mudah ke lebih banyak masyarakat di seluruh daerah di Indonesia.

Baca Juga: Inilah 5 Kategori Produk Terlaris di Tokopedia di Akhir Tahun 2020

Editor : Wahyu Subyanto

Sumber : Press Release

Baca Lainnya