Nextren.com -Akun Gmail atau Google Mail pengguna terancam akan dihilangkan dengan aturan baru yang baru dibuat.
Aturan ini sama dengan yang dilakukan oleh WhatsApp, namun sedikit berbeda.
Jika akun Gmail dihilangkan, maka layanan Google Drive termasuk Google Foto juga terdampak.
Google menghadirkan kebijakan baru berlaku mulai 1 Juni 2021 dan akan diberlakukan pada 1 Juni 2023.
Baca Juga: Pengguna Gmail Kini Bisa Edit File Microsoft Office Langsung
Kebijakan ini diumumkan Google kemarin (13/12), pengguna yang tidak menggunakan fungsi Gmail, Google Drive, dan Google Foto selama lebih dari dua tahun, konten mereka akan dihapus dari server.
Pada Google Drive, penggunaan ruangpenyimpananyang melebihi batas ruang penyimpanan 15 GB selama 2 tahun berturut-turut akan dihapus kontennya.
Dimulai dari Gmail, Drive, dan Google Foto.
Bagi kalian yang tidak ingin kehilangan kenangan atau data penting ada dua hal yang harus dilakukan, yaitu sebagai berikut.
Pertama, jangan tinggalkan akun Google yang berkaitan dengan Gmail, Drive, atau Google Foto selama dua tahun.
Lalu yang kedua, jangan melebihi batas penyimpanan Drive.
Melansir Gizchina, ada cara untuk mencegah akun Gmail kalian tetap aktif.
Yaitu dengan mengakses layanan seperti Gmail secara teratur melalui Aplikasi atau web.
Baca Juga: Tampilan Gmail Bakal Berubah, Bisa Lihat Detail Pengirim Email
Google mengatakan bahwa setelah 1 Juni 2021, jika pengguna memiliki layanan yang menganggur atau menempati melebihi batas atas, Google akan mengirimkan email pengingat dan pemberitahuan terlebih dahulu.
Jika kalian ingin menghapus konten apa pun, kalian akan diberi tahu aturannya.
Adapun pada WhatsApp ialah pengguna dipaksa harus menyetujui kebijakan baru karena adanya fitur terbaru.
(*)