Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas
Nextren.com - Dalam menyambut ulang tahun ke-30, Adira Finance berencana untuk menggelar sebuah pameran dengan format terbaru.
Perusahaan pembiayaan itu diketahui akan meluncurkan sebuah pameran virtual berkonsep 3D yang diberi nama Adira Virtual Expo 2020.
Saat pengenalan program di tanggal 26 September lalu, Adira menyebutkan bahwa pameran kali ini merupakan sebuah hal baru yang pertama kali dilakukan oleh perusahaan.
Disebutkan juga kalau Adira Virtual Expo merupakan inovasi bagi konsumen untuk tetap bisa menikmati solusi finansial yang cepat dan aman.
Baca Juga: Inilah Skema Baru Sewa Mobil Grab ke Drivernya, Tunda Sewa dan Bebas Biaya Selama 2 Bulan
Harry Latif, selaku Direktur Portofolio Adira Finance menyatakan kalau pihaknya ingin terus berkreasi agar bisa memberikan kemudahan bagi para konsumennya (26/9).
Rencanya, Adira Virtual Expo 2020 akan diselenggarakan pada hari ini, Kamis, 8 Oktober 2020.
Namun sayang, pada yang seharusnya menjadi launching tersebut, pihak Adira justru mengundur jadwal peluncurannya.
Menurut keterangan Harry Latif, kondisi yang kurang kondusif diberbagai wilayah menjadi alasan diundurnya acara Adira Virtual Expo 2020.
"Melihat situasi yang kurang kondusif dan minat transaksi menurun, maka dari itu manajemen menunda seremonial Adira Virtual Expo 2020," ungkap Harry pada acara virtual press conference, Kamis (8/10).
Baca Juga: Anti Mainstream, Adira Buat Pameran Kendaraan Dengan Konsep Virtual 3D
Harry tidak menerangkan secara detil kondisi seperti apa yang dianggap oleh pihak Adira sebagai hal yang tidak kondusif.
Namun, ia turut meminta maaf bagi para seluruh konsumennya.
Seperti yang kita tahu, acara tersebut telah membuka pendaftaran peserta pameran sejak bulan lalu.
Baca Juga: iPhone SE Sudah Bisa Dibeli di Indonesia, Cicilan Rp 300 Ribuan
Kendati demikian, pihak Adira Finance tetap akan menjalankan Adira Virtual Expo 2020 di beberapa bulan mendatang.
"Nantikan kemeriahan grand opening Adira Virtual Expo 2020, dimana pengunjung mendapatkan penawaran menarik," tutur Direktur Penjualan, Pelayanan, dan Distribusi Adira Finance, Niko Kurniawan Bonggowasito.
Jika nantinya berjalan, pengunjung Adira Virtual Expo 2020 akan merasakan pameran virtual layaknya pameran asli.
Bakal tersedia booth dan display dari produk otomotif dan non otomotif.
Baca Juga: Ternyata Inilah Kisaran Gaji Pemain Game eSports, Bisa Sampai Rp 500 Juta Sebulan!
Pihak Adira pun mengklaim akan menghadirkan sebanyak 350 mitra diler Adira Finance di acara tersebut.
Rangkaian acaranya pun akan dibagi dalam beberapa tanggal, sebagai berikut:
- 8 Oktober 2020: Grand Opening Adira Virtual Expo 2020
Baca Juga: Penjualan Smartphone Murah di Indonesia Melonjak Berkat Belajar Online
- 17 Oktober 2020: Talktainment "Belanja Cerdas di Adira Virtual Expo 2020"
- 23 Oktober 2020: Virtual Concert
- 25 Oktober 2020: Penutupan Adira Virtual Expo 2020
(*)