Nextren.com -Samsung telah resmi meluncurkan seri flagship terbarunya, yaitu Galaxy S20 FE di acara Galaxy Unpacked, Rabu (23/9) malam.
Nama "FE" merupakan singkatan dari Fans Edition, sama seperti beberapa seri lain yang memiliki edisi tersebut.
Kehadiran Samsung Galaxy S20 FE merupakan bentuk apresiasi perusahaan kepada fans.
Samsung Galaxy S20 FE mengadopsi spesifikasi dan fitur-fitur unggulan yang ada di Galaxy S20.
Baca Juga: Cara Menghubungkan Samsung Galaxy A71 Dengan Galaxy Watch3
President and Head of Mobile Communications Business Samsung Electronics, TM Roh menyebut kalau perusahaan selalu mendengar masukan dari para fans terkait fitur favorit mereka.
"Kamis secara konsisten berkomunikasi dengan para fans serta menerima masukan, kami juga mendengarkan apa yang mereka palling cintai dari seri Galaxy S20 kami," ujarnya dalam keterangan resmi di situs Samsung.
Mulai hari ini, tahap pre order Samsung Galaxy S20 FE sudah resmi dibuka.
Baca Juga: Hape Layar Lipat Samsung Galaxy Z Fold2, Layar Leganya Cocok untuk Bekerja dan Nikmati Hiburan
Terdapat promo menarik yang bisa didapatkan bagi kamu yang mengikuti tahap pre order tersebut.
Untuk setiap pembelian Samsung Galaxy S20 FE melalui pre order, akan mendapat hadiah bundle.
Isi dari hadiah bundle tersebut adalah clear view smart cover, Galaxy Fit2, dan Wirless Charge.
Promo itu berlaku selama tahap pre order yang dimulai pada 24 September 2020 - 8 Oktober 2020.
Baca Juga: Samsung Siapkan Chipset Exynos 1000 Untuk Tandingi Snapdragon 875
Kamu bisa langsung kunjungi situs resmi Samsung atau beberapa partner resmi ( Blibli.com, JD.id, Tokopedia, dinomarket.com, eraspace.com, Bukalapak, Shopee, dan Lazada) untuk mengikuti tahap pre order.
Samsung Galaxy S20 FE sendiri dijual dengan harga Rp10 juta di Indonesia.
Baca Juga: Wow! Samsung Bikin Film 8K Pakai Kamera Galaxy S20 Ultra dan Note20 Ultra
Spesifikasi
Seperti sudah disebutkan sebelumnya, Galaxy S20 FE merupakan turunan dari Galaxy S20, sehinnga spesifikasinya tak berbeda jauh.Dari segi desain, Galaxy S20 hadir dengan varian warna yang beragam, yakni Mint, Navy, Lavender, Red, Orange, dan White.
Galaxy S20 FE memiliki layar berukuran 6,5 inci dengan teknologi Super AMOLED dan mendukung refresh rate 120Hz.
Untuk kamera depan, hadir dengan resolusi 32MP. Sedangkan kamera belakang terdiri dari ultra wide 12MP, wide 12MP, dan telephoto 8MP.
Baca Juga: Ternyata Harga Asli Galaxy Note 20 Ultra Hanya Rp 8,2 Juta, Dijual Resmi Rp 18 Juta
Khusus kamera belakang, sudah mendukung 30 kali super resolustion zoom dan fitur OIS serta tracking AF.
Dari segi performa, Galaxy S20 disokong oleh chipset Exynos 990 dengan dua pilihan memori, RAM 8GB dan internal 128/256GB serta RAM 6GB dan internal 128GB.
Galaxy S20 FE memiliki kapasitas baterai 4.500 mAh dengan teknologi fas wireless charging 2.0.
Bagi yang ingin mengikuti tahap pre order, bisa langsung klik tautan di bawah ini.(*)