Oppo Hadirkan Pameran Beserta Promo Menarik Reno4 di Kota Bandung

Minggu, 23 Agustus 2020 | 15:00

Pameran Oppo Reno4

Nextren.com -Oppo Reno4 yang diluncurkan 6 Agustus telah dijual secara luas di Indonesia.

Pencapaian pertama perangkat ini pada flash sale di Lazada pada saat peluncuran.

100 unit perangkat Reno4 habis terjual dalam waktu 3 menit, sejatinya flash sale ini berlangsung mulai pukul 20.00 hingga 24.00 WIB.

Pemesanan hari pertama perangkat ini pun mendapat sambutan baik dari konsumen dan juga penggemar setianya, Ofans.

Baca Juga: Oppo A53 Rilis di Indonesia, Bawa Neo-Display 90Hz Seharga Rp 2 Jutaan

Oppo Reno4 merupakan perangkat terbaru dari lini seri Reno yang banyak membawa inovasi dan teknologi terbaru terutama pada pemanfaatan Artificial Intelligence (AI) atau kecerdasan buatan untuk fungsi fotografi dan videografi.

Menariknya, Oppo Reno4 menjadi lini seri Reno terlaris di kota Bandung.

"Jika mengacu pada pre-order hari pertama dibandingkan dengan pendahulunya, Oppo Reno3, kami mencatat adanya peningkatan angka pre-order per hari sebesar 98% atau tiap harinya jika dihitung rata-rata terjadi 190 pemesanan perangkat Reno4. Wilayah pemesanan terbanyak ada di Bandung Tengah, kemudian di Bandung Barat dan terakhir di Bandung Timur," ujar Aryo Meidianto A, PR Manager Oppo Indonesia.

Oppo sangat menyambut baik respons dari konsumen dan penggemar setianya di kota Bandung terhadap perangkat Reno4.

Baca Juga: Cara Aktifkan AI Color Portrait Oppo Reno4, Bikin Keren Foto Hitam Putih

Sebagai kota fashion, faktor utama alasan konsumen memilih perangkat ini adalah dari segi desain.

Reno4 hadir dengan desain yang sangat tipis, ringan serta pilihan warna yang menarik.

Seperti warna Space Black, hadir dengan perpaduan gradasi hitam serta monogram logo pada bagian bawah menarik minat konsumen muda Bandung yang memiliki selera desain tinggi.

Sementara itu, warna Galactic Blue yang hadir melalui teknik Reno Glow, memadukan bahan bertekstur matte dengan efek glitter rupanya memberikan daya tarik tersendiri bagi konsumen anak muda di kota kembang ini.

Baca Juga: Review Oppo Reno4 untuk Rekam Video, Ngevlog Paling Cepat dan Praktis!

Faktor lain yang juga memengaruhi konsumen dalam memilih perangkat ini adalah inovasi teknologi kecerdasan buatan yang diusungnya, seperti AI Color Portrait, AI Monochrome Video, dan 960FPS AI Slow Motion Video.

Fitur-fitur berbasis kecerdasan buatan ini sangat menarik minat dari target market Oppo yaitu anak muda.

Kemudahan untuk menghasilkan foto dan video kreatif serta membagikannya langsung melalui media sosial juga menjadi faktor pertimbangan konsumen muda dalam memilih Oppo Reno4.

Oppo mengadakan pameran yang bertempat di 23 Paskal Shopping Center pada 22 hingga 23 Agustus 2020.

Baca Juga: Bye SMS-an, Xiaomi Kini Buat Aplikasi 5G Messages Untuk Penggunanya

Konsumen dapat membeli langsung perangkat ini dan mendapatkan beberapa keuntungan sebagai berikut.

Gratis backcase skin protector hanya dengan mengikuti rangkaian experience fitur kamera Reno4 dan mengunggah hasilnya pada beranda media social Instagram dengan menggunakan tagar #OPPOReno4ExperienceArena dan #Reno4me.

Penawaran terbatas, gratis pulsa senilai 200 ribu rupiah untuk seluruh provider dan gratis voucher potongan 100 ribu rupiah dari eraclub untuk pembelian Reno4 dan OPPO Watch.

Tukar tambah perangkat dengan tambahan buy back perangkat lama sampai dengan 600 ribu rupiah dari Trade in Plus.

Baca Juga: 5 Smartphone Terbaik 2020-2021 Versi EISA, Oppo Find X2 Pro Tercanggih

Cicilan 12 bulan bebas biaya admin dari Home Credit Indonesia, serta cicilan hingga 24 bulan dengan bunga 0% dari bank BCA, BNI, CIMB Niaga, DigiBank dan Mandiri.

Diskon 300 ribu rupiah untuk cicilan 3 dan 6 bulan dari Kredivo.

Lalu, gratis kartu Halo Telkomsel dengan kuota 108GB dan cashback hingga 3,4 juta rupiah dengan paket Super Plan 200.

Harga khusus OPPO Reno4 hanya 2,2 juta rupiah untuk pelanggan XL Prio Platinum Plan.

Baca Juga: Cara Mudah Buat Foto Menarik Dengan Efek Color Pop di Oppo Reno4

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya