realme C11, C15, dan C12 Hadir Berdekatan di Indonesia, Ini Alasannya

Selasa, 18 Agustus 2020 | 11:30
realme

realme C12 warna coral red

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com- realme baru saja memperkenalkan seri C15 sebagai perangkat terbarunya di pertengahan bulan Agustus.

Perangkat ini diluncurkan secara virtual melalui channel YouTube realme Indonesia pada hari Jumat (14/8).

Pihak perusahaan pun membuat virtual press conference yang dihadiri oleh Palson Yi, sebagai Marketing Director realme Indonesia dan Krisva Angnieszca, PR Manager realme Indonesia.

Pada kesempatan tersebut, Palson Yi mengatakan, "Kami meluncurkan realme C12 untuk memberikan mereka pilihan baru smartphone 6.000mAh di segmen harga entry level."

Baca Juga: realme C12 Resmi Hadir Lewat Edisi Khusus, Hape Rp 1 Jutaan Dengan Baterai 6000mAh

Kendati demikian, kita tahu bahwa realme belum lama ini baru saja meluncurkan smartphone di seri yang sama yakni realme C15.

Spesifikasi baterai yang dibawa oleh perangkat tersebut pun sama dengan apa yang dibenamkan pada realme C12.

Selain itu, ada pula perangkat realme C11 yang diperkenalkan pada bulan lalu dengan spesifikasi dan harga yang tidak jauh berbeda.

Baca Juga: Baterai 6000mAh realme C15 yang Hemat Daya Jadi Smartphone yang Cocok untuk New Normal

Menyoal hal tersebut, pihak perusahaan pun memberikan jawab dan alasannya.

Krisva Angnieszca, selaku PR Manager realme Indonesia menyatakan bahwa perangkat-perangkat-perangkatnya ini tidak akan ada yang tumpang tindih.

Ia memastikan bahwa perusahaannya telah memperhitungan kondisi tersebut.

"Konsumen bisa memilih sesuai kebutuhan dan budget," tuturnya, pada acara virtual press conference tanggal 14 Agustus 2020.

Baca Juga: Ini Bocoran Skor AnTuTu dan Harga realme V5 Dengan Chipset Dimensity 720

Lebih lanjut, Palson Yi pun menambahkan bahwa ketiga seri ini hadir berdekatan juga dikarenakan adanya pemberhentian produksi di beberapa seri realme.

Diketahui kalau perusahaan telah menyetop produksi smartphone realme C2, C3, dan 5i.

Marketing Director realme Indonesia tersebut beralasan kalau seri-seri yang dihentikan tersebut sudah mengalami pembaruan ke model C11, C12, dan C15.

"realme C11 adalah peningkatan dari C2. realme C2 sudah berakhir masa berlakunya, kamu tidak memproduksi lagi," pungkas Yi.

Baca Juga: Inilah 5 Fitur Unggulan realme C15 yang Bisa Bikin Baterai Makin Irit

Dengan begitu, kehadiran tiga perangkat terbaru secara berdekatan ini tidak perlu dikhawatirkan lagi oleh para pengguna perangkat realme.

Sebab realme ingin memberikan beragam opsi pilihan bagi para pelanggannya.

Harga dari realme C12 dibanderol di angka Rp 1.899.000 dengan baterai 6.000mAh, sementara C15 dengan baterai yang sama dijual seharga Rp 1.999.000.

Sedangkan untuk seri realme C11 yang membawa baterai 5.000mAh dihargai sebesar Rp 1.499.000.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya