Pengguna Tinder, Ada Kabar Baik Dari Telkomsel Untuk Berlangganan Nih

Kamis, 18 Juni 2020 | 20:30

Telkomsel dan Tinder

Nextren.com -Telkomsel merupakan salah satu jaringan telekomunikasi di Indonesia yang memiliki beragam paket bundling untuk menarik konsumen.

Paket bundling yang hadir disesuaikan dengan kebiasaan pengguna dengan gaya hidup digital mereka, namun tidak hanya bundling, platform tersebut juga hadirkan kemudahan lainnya.

Perusahaan tersebut kali ini berkolaborasi dengan aplikasi Tinder untuk memberiakses bagi pelanggan prabayar maupun pascabayar Telkomsel membayar biaya berlangganan fitur akun premium Tinder menggunakan deposit prabayar (pulsa) atau tagihan KartuHALO.

Baca Juga: Produk Baru Telkomsel Orbit, Meski Sinyalnya Bagus Belum Tentu Masuk Jangkauan Layanan

Menurut Crispin P. Tristram, Head of Digital Lifestyle Telkomsel, kolaborasi ini diharapkan mampu memberikan nilai tambah bagi pelanggan Telkomsel yang berjumlah110 juta.

Ke depannya, Telkomsel melalui Dunia Games dikatakan akan terus hadir menginspirasi masyarakat dan industri telekomunikasi dalam pemanfaatan teknologi terkini untuk kebutuhan pelanggan.

Menurut Gaurav Girotra, V.P. Business Development, Match Group, mengatakan kemitraan dengan Telkomsel ini akan memungkinkanmereka untuk menawarkan kepada orang dewasa muda di Indonesia, cara menarik untuk mengeksplorasi pengalaman sosial baru di Tinder.

Pada kolaborasi ini, Telkomsel menyediakan voucher yang dapat digunakan akses berlangganan Tinder Plus, yaitu salah satu jenis keanggotaan premium yang dimiliki oleh Tinder selain Tinder Gold.

Baca Juga: Produk Baru Orbit Telkomsel, Modem WiFi Paket Datanya Mulai 30GB Rp 65 Ribu Sebulan

Pengguna Tinder Plus dapat menikmati sejumlah fitur premium, meliputi jumlah likes yang tidakterbatas, Rewind, lima Super Likes tiap hari, satu Boost per bulan, dan Passport.

Selain itu, Tinder juga membebaskan aplikasinya dari iklan bagi pengguna Tinder Plus.

Tinder merupakan salah satu aplikasi dating yang mungkin bisa juga digunakan sebagai aplikasi mencari teman.

Baca Juga: The NextDev Telkomsel dan Huawei Gelar Rangkaian Webinar Bertema 5G, Cloud, IoT, Big Data dan AI untuk bisnis

Pengguna bisa mendapatkan voucher Tinder Plus yang dapat dibayar menggunakan fasilitas deposit prabayar (pulsa) untuk pelanggan prabayar atau tagihan untuk pelanggan pasca bayar.

Pelanggan bisa mendapatkan voucher untuk berlangganan Tinder Plus tersebut melalui aplikasi Dunia Games dan Upoint ID yang tersedia secara gratis di Google Play Store maupun App Store.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya