Waze Rilis Fitur Lane Guidance di Versi Beta Setelah Bertahun-Tahun

Jumat, 01 Mei 2020 | 09:57
Istimewa

Ilustrasi aplikasi Waze

Nextren.com - Waze dilaporkan telah meluncurkan fitur "Lane Guidance" di aplikasinya.

Pengenalan fitur ini diketahui meluncur pada hari Jumat (1/5) waktu setempat.

Lane Guidance adalah sebuah fitur yang bisa menunjukkan jalur mana yang harus ditempuh oleh pengguna aplikasi untuk mencapai tujuannya.

Bagi pengguna Waze, pasti sudah mengetahui bahwa aplikasi peta online ini tidak memiliki panduan arah otomatis.

Baca Juga: Waze Tambahkan Fitur Tarif Jalan Tol di Seluruh Indonesia

Jadi, untuk pengguna Waze diharuskan untuk dengan teliti memerhatikan rute peta yang terpampang di layar smartphone.

Entah apa kendala Waze dalam menghadirkan fitur ini, padahal aplikasi peta asal Israel tersebut telah diperkenalkan sejak tahun 2008 lalu.

Dengan kehadiran Lane Guidance di Waze juga menjadi salah satu pembuktian dari perusahaan terkait permintaan pengguna.

Baca Juga: Ini 10 Lokasi Kamera Pendeteksi Otomatis Pelanggaran Lalu Lintas di Jakarta, Bisa Dilihat di Aplikasi Waze

Melansir dari Slashgear, mayoritas pengguna Waze memang sudah meminta untuk kehadiran fitur ini sejak bertahun-tahun lalu.

Meski sudah mewujudkan keinginan para pengguna aplikasinya, Waze baru menyediakan fitur tersebut pada versi Beta.

Bagi pengguna Waze Beta, kamu akan bisa melihat jalur mana yang seharusnya kamu pilih sebagai rute perjalanan.

Baca Juga: Cara Menghindari Rute Ganjil Genap Lewat Aplikasi Google Maps dan Waze

autoblog

Ilustrasi penggunaan Waze

Kemudian, Lane Guidance baru tersebut akan muncul di bagian atas layar yang akan memberitahukan jalur perjalanan layaknya Google Maps.

Jika salah arah, Waze akan secara cepat merute ulang perjalanan kamu dengan tetap memberikan opsi melalui Lane Guidance.

Baca Juga: Saat Panik Terkena Gejala Serangan Virus Covid-19, Aplikasi Waze Bisa Menuntun ke RS Rujukan

Pembaruan yang dilakukan oleh perusahaan memang dapat dikatakan sesuatu yang baik.

Sebelumnya, Waze juga telah mengeluarkan beberapa fitur yang justru terlihat lebih baru daripada sekedar Lane Guidance.

Waze telah memiliki fitur bagi para pengguna untuk mengetahui rumah sakit mana saja yang menjadi rujukan untuk pasien COVID-19.

Selain itu, aplikasi peta tersebut juga sempat mengeluarkan fitur yang membeberkan biaya tol bagi penggunanya di Indonesia.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya