Template di Stories Hits Digunakan, Instagram Pun Hadirkan Fiturnya

Minggu, 26 April 2020 | 21:30
Zihan Fajrin

Ilustrasi Instastory pada Instagram.

Laporan Wartawan Nextren, Zihan Fajrin.

Nextren.com -Selama peraturan social distancing di Indonesia masih berlaku, masyarakat diharapkan berada di rumah saja.

Dengan masyarakat berada di rumah saja, maka beberapa diantaranya menyibukan diri dengan sosial media atau gadget masing-masing.

Beberapa platform pun membuat beberapa inovasi baru agar bisa menghibur penggunanya walaupun berada di dalam rumah.

Salah satunya Instagram, platform tersebut sedang hits dengan adanya template yang bisa dijadikan hiburan atau semacam info tentang pribadi.

Baca Juga: Cara Terbaru Cek Stalker Instagram Pakai ataupun Tanpa Aplikasi

Tentang pribadi seperti film yang sudah ditonton, merek make up favorit, hingga ke lokasi di Indonesia yang pernah dikunjungi.

Template pun disediakan oleh beberapa selebgram yang biasanya akan di screenshot dan dibagikan kembali dalam Stories beserta jawabannya.

Terdapat kolom mention bagi pengguna yang ingin mengajak temannya yang lain untuk membagikan template tersebut.

Namun sayangnya, pengguna harus pergi ke akun yang menyediakan template terlebih dahulu agar bisa membagikan Stories.

Baca Juga: Begini Cara Vietnam Paksa Facebook dan Instagram Agar Membatasi Konten Kritikan

Cara mudah bagi pengguna untuk tidak pergi bolak balik yaitu meminta screenshot kepada teman sehingga kamu hanya perlu menjawab dan membagikan Stories.

Instagram yang mungkin melihat tren tersebut sedang populer pun hadirkan template buatannya sendiri yang bisa diakses pada menu Stories.

Bila dalam menu terdapat banyak pilihan jenis tangkapan gambar seperti boomerang, tata letak, super zoom, dan buat.

Di menu buat yang kita tahu terdapat fitur seperti teks, mention, gif, dan polling, serta template yang dihadirkan dengan beragam jenis.

Baca Juga: Jelang Ramadhan, Instagram Hadirkan AR FIlter Dengan Konten Menarik

Seperti sedang menonton apa dan bisa menonton di mana, lalu quote of the day dan memberikan peringkat terkait topping pizza.

Walaupun masih ada beberapa yang bisa mengajak pengguna lainnya untuk berpikir kreatif, yaitu quick draw challenge.

Zihan Fajrin

Template pada Instagram

Walau sudah menghadirkan fitur baru ini, nampaknya pengguna Instagram kurang tertarik menggunakannya.

Baca Juga: Facebook Pay Siap Masuk Indonesia, Bisa Belanja Lewat Facebook, Instagram dan WhatsApp

Bagi pengguna yang ingin merasakan fitur ini, bisa cek update aplikasi kamu terlebih dahulu ke versi yang baru atau 138.0.0.28.117.

(*)

Editor : Kama

Baca Lainnya