Alien Mayhem, Game Buatan Anak Jakarta di Steam Early Access

Rabu, 06 Desember 2017 | 21:32
Steam

Alien Mayhem masuk Steam Early Access

Laporan Wartawan Nextren, Kama Adritya

Nextren.grid.id – Satu lagi game buatan Indonesia masuk ke dalam pasar game digital dunia paling ternama, Steam.

Kalau kamu menyukai game PC, maka Steam tentunya familiar bagimu. Karena berkat adanya Steam, kita dapat dengan mudah membeli dan mengatur library game kita hanya lewat aplikasi ini.

(BACA:Snapdragon 845, Chipset Baru Mampu Rekam Video 360 Berkualitas)

Banyak developer dan publisher game yang memasukkan gamenya ke dalam ekosistem Steam ini.

Meski demikian, untuk bisa masuk ke dalam Steam itu harus melalui proses seleksi yang lumayan ketat.

Untuk itu, ketika developer asal Indonesia bisa memasukkan gamenya ke Steam, hal tersebut bisa diapresiasi.

Setelah beberapa game buatan Indonesia seperti Infectonator dan Dread Out yang sering muncul di berita, kali ini ada game asal studio developer dari Jakarta yang berhasil masuk ke Steam.

Game tersebut berjudul Alien Mayhem yang dibuat oleh Supa Serious yang berkantor di Jakarta.

Steam
Supa Serious

Alien Mayhem, di mana kita bermain sebagai Alien jahil

(BACA:Teknologi Membawa Petaka, Penyebab Garuda Indonesia Delay Parah)

Developer ini biasanya membuat game untuk mobile, di mana salah satunya yang dikenal adalah OMFQ Life of Poi yang tersedia di iOS dan Android.

Supa Serious yang didirikan dari tahun 2014 ini memasukkan game Alien Mayhem ke dalam ekosistem Steam, meski hanya dalam tahap Early Access.

Apa itu tahap Early Access? Steam membuka kesempatan untuk para developer untuk memasukkan game mereka meski masih dalam tahap alpha atau dengan kata lain masih belum rampung.

Steam
Supa Serious

Alien Mayhem merupakan game open world

Tahap Early Access ini juga membuka peluang untuk komunitas dalam membantu pengembangan yang sedang berlangsung. Terutama dengan cara membeli game Early Access tersebut. Karena nantinya game yang dibeli dalam tahap Early Access akan tetap menjadi milik pembeli meski game itu berubah ke tahap final rilis.

Alien Mayhem sendiri adalah game open world, di mana kita memainkan alien bernama Remy Mayhem yang merupakan alien jahil yang senang ngerjain orang! Kamu dipersenjatai dengan 6 senjata unik yang tujuannya untuk ngerjain orang seperti Air Cannon, Rope gun, Gravity gun, Baloon gun, Freeze gun, dan Stun gun.

Steam
Supa Serious

Alien Mayhem juga menampilkan bos yang harus dikalahkan

(BACA:Sambut Harbolnas, 5 Hape Terbaru 4G dan RAM 4GB Ini Cuma Rp 2 Jutaan)

Gamenya sendiri memang terlihat masih belum rapih, di mana masih ada bug dan level yang belum selesai. Namun, sepintas terlihat cukup menjanjikan.

Harga yang akan disematkan pada Steam Early Access ini belum ada saat artikel ini dibuat. Game itu sendiri baru akan bisa didownload pada tanggal 19 Desember nanti. (*)

Editor : Kama