Ini Dia 3 Pemenang Kompetisi Fotografi Go Wider Go Up Dari Vivo

Selasa, 09 April 2019 | 11:29
Vivo Indonesia

Acara Vivo V15 Go Up

Laporan Wartawan NexTren, Kelvin Layzuardy

NexTren.com - Vivo bersama National Geographic Indonesia telah resmi mengadakan kompetisi fotografi.

Kompetisi foto Go Wider Go Up ini sendiri bertajuk Indonesia Bercerita.

Terdapat 7795 karya yang dipilih menjadi 20 finalis yang akan dipilih lagi menjadi 3 pemenang saja.

Nah, ketiga pemenang ini sendiri telah resmi ditentukan loh.

Baca Juga : Penasaran Hasil Foto Redmi Note 7? Ini Kualitas Kamera 48 MP Kelas Terjangkau

Pemenang itu sendiri antara lain Juara 1 Afandi Teguh Afriyanto, Sleman, Juara 2 Adie Wiratmo, Sidoarjo, dan Juara 3 M. Jeffry Hanafiah, Sleman.

Selain kompetisi foto, ada juga pameran fotografi yang dilakukan bertema Go Wider Go Up Exhibition.

Nantinya, 20 finalis dari kompetisi foto karyanya akan dipamerkan pada acara ini.

Baca Juga : 5 Tips Buat Fotografi Smartphone, Penting Agar Hasilnya Bagus

Perlu diketahui pada kompetisi ini sendiri smartphone Vivo V15 menjadi smartphone yang digunakan untuk memfoto.

Tentunya, tak perlu diragukan lagi kemampuan foto yang dimiliki Vivo V15 ini.

Bahkan untuk smartphone di kelasnya, Vivo V15 ini bisa dibilang unggul loh.

Terdapat kamera Pop-Up 32 MP dengan AI Triple Camera yang dibawa hape ini.

Selain itu, terdapat juga fitur wide-angle serta depth kamera yang ada.

Baca Juga : Vivo V15, Foto Selfie 32 MP dengan Pop Up Camera yang Stylish

Natgeo
Natgeo

Acara Talkshow Go Wider Go Up Vivo dan Natgeo

Nah, kalo kalian penasaran dengan hasil foto dari ketiga juara serta finalis lain.

Kalian bisa datang ke Go Wider Go Up Exhibition yang diadakan di Foo Society B, Kota Kasablanka.

Baca Juga : KawalPemilu.org Buat Program #PantauFotoUpload Untuk Jaga Suara Rakyat

Acara Exhibition sendiri diadakan pada 9-14 April 2018.

Jadi jangan sampai kelewatan yah.(*)

Editor : Kama

Baca Lainnya