Alasan Mengapa Vivo V9 Diluncurkan di Borobudur Lewat 12 Stasiun TV

Selasa, 27 Maret 2018 | 10:15
Vivo

Vivo akan meluncurkan Vivo V9 di Candi Borobudur yang akan disiarkan oleh 12 stasiun TV lokal

Laporan Wartawan Nextren, Kama Adritya

Nextren.grid.id -Persaingan di industri smartphone kini demikian ketat, sehingga butuh cara promosi yang unik agar dapat unggul di hadapan persaingan.

Salah satunya adalah dengan melakukan launching lewat siaran langsung di TV.

(BACA:REVIEW - Ready Player One: Film Oleh Generation X Untuk Generation X)

Sebelumnya Oppo melakukan acara launching di stasiun TV yang kemudian berkembang hingga tampil lewat siaran langsung di 3 stasiun TV.

Kemudian rekor tersebut dilewati oleh Vivo dengan membuat siaran langsung pada 9 stasiun TV lokal saat meluncurkan Vivo V7+ tahun lalu.

Sayangnya, acara yang digelar oleh Vivo tersebut mendapatkan sentimen negatif dari para netizen yang merasa acara televisi kesayangan mereka jadi tersingkir akibat siaran langsung serentak tersebut.

Kini, Vivo kembali melaksanakan acara launching lewat siaran langsung di TV. Kali ini tidak tanggung-tanggung, total ada 12 stasiun TV lokal dan 10 siaran lewat digital untuk peluncuran produk terbaru mereka yaitu Vivo V9.

Lantas mengapa mereka nekat melakukan hal yang sama dan bahkan lebih megah lagi dibanding tahun lalu? Apakah mereka tidak takut sentimen negatif dari netizen akan terulang lagi?

Edy Kusuma, General Manager for Brand and Activation Vivo Indonesiameyakinkan bahwa acara kali ini akan berbeda dengan tahun lalu. Karena menurutnya acara kali ini lebih sebagai bentuk kecintaan terhadap negara dan budaya Indonesia ketimbang sebagai sebuah acara launching produk.

Ini juga menjadi alasan utama mengapa mereka memilih acara ini diselenggarakan di Candi Borobudur yang namanya sudah mendunia.

(BACA:Mengenal Lava Z50, Android Go Murah Pesaing Nokia 1 Rp 900 Ribuan)

Vivo menyatakan pemilihan Candi Borobudur dirasa sangat pas mengingat Borobudur merupakan cagar budaya yang telah ditetapkan oleh UNESCO dan merupakan salah satu tempat bersejarah di Indonesia.

“Sebagai yang pertama diluncurkan olehvivo di tahun ini, kami ingin memberikan sesuatu yang istimewa dengan menyatukan budaya, teknologi, dan fashion.” Ujar Edy.

“Teknologinya sendiri kami hadirkan dalamvivo V9, sedangkan unsur fashion kami tampilkan dalam gelaran penuh bintang berbalut musik dari paravivoPerfectSelfieIcon serta artis-artis ternama lainnya, kemudian budayanya kami hadirkan dari pemilihan lokasi yaitu Candi Borobudur yang telah menjadi sebagai cagar budaya dunia. Kami berharap, dengan menyatukan semua unsur tersebut, akan tercipta sebuah karya mengagumkan.”

Lalu menjawab pertanyaan terkait mengapa kini justru bertambah menjadi 12 stasiun TV yang notabene berarti semua stasiun TV lokal, Edy menjawab bahwa ini merupakan sebuah bentuk komitmen dari semua stasiun televisi yang ingin mengedepankan Indonesia sebagai rasa cinta mereka terhadap negara dan budayanya.

Oleh karena itu, acara di Candi Borobudur ini juga sebagai simbolis menyatakan bahwa ini adalah bentuk komitmen media dan Vivo untuk memajukan Indonesia. Salah satunya dengan melakukan kegiatan Corporate Social Responsibility (CSR) yang dilakukan bersama juga dengan warga sekitar Borobudur.

(BACA:Inilah Syarat Hape Lolos Sertifikat TKDN dan Tidak Dianggap Bodong)

Kegiatan ini dapat terlaksana dikarenakan juga bantuan dari Pemerintah Pusat dan Lokal daerah melalui Kementerian Pendidikan dan Kebudayaan dan Taman Wisata Candi Borobudur Prambanan Ratu Boko melalui programCSR.

Salah satu kegiatan CSR yang dilakukanadalah penanaman biji kopi di daerah Borobudur bersama komunitas petani kopi setempat, dan pemberian mesin pengolahan kopi. Selain itu, sehari setelah acarapeluncuran V9,vivoIndonesia juga akanmelaksanakankegiatan pembersihan area Borobudur yang akan dilakukan pada 30 Maret 2018.

Karena Borobudur itu memiliki banyak sekali keindahan yang belum tentu diketahui oleh masyarakat Indonesia, salah satunya adalahKebun Kopi.

Acara Vivo V9 Grand Launch di Candi Borobudur akan ditayangkan secara langsung oleh 12 stasiun televisi yaitu: RCTI, MNC TV, GTV, AnTV, TV One, Net TV, Trans TV, Trans7, Metro TV, Kompas TV, RTV dan TVRI.

Serta 10 digital platforms yaitu: Detik.com, Tribunnews.com, Kompas.com, Liputan6.com, Jalantikus.com, Pulsa, UCNews, JOOX, YouTube, dan Mobile Legends.

(BACA:REVIEW - Pacific Rim Uprising: Kembalinya Robot Besar Demi Franchise)

Selain itu, acara ini pun akan diramaikan oleh penampilan para vivo Product Ambassador danPerfect Selfie Iconyaitu: Agnez Mo, Afgan, Al Ghazali, Maudy Ayunda, Prilly Latuconsina, dan Tulus, serta rangkaian bintang tamu ternama lainnya, seperti: Via Vallen, Sacred Riana, Yura Yunita, Beby Tsabina, Arbani Yazis, dan grup band Gigi. (*)

Editor : Kama

Baca Lainnya