Follow Us

Ragnarok M, Penerus Game Legendaris Ragnarok Online Akhirnya Tiba

David Novan Buana - Rabu, 19 September 2018 | 20:55
Ragnarok Online kembali hadir untuk pengguna smartphone, melalui Ragnarok M yang jauh lebih asik.
Gravity

Ragnarok Online kembali hadir untuk pengguna smartphone, melalui Ragnarok M yang jauh lebih asik.

NexTren.com – Ragnarok Online merupakan game online yang sangat tersohor di Indonesia, dan gamer tanah air tentunya belum lupa dengan game yang satu ini.

Meneruskan memori dan kepopuleran game online ini, Gravity selaku publishernya kembali membuatnya untuk gamer mobile, dengan nama Ragnarok M: Eternal Love.

Sempat sukses di China, Taiwan, Hong Kong, dan Korea, game ini akhirnya menjejakkan kakinya di Asia Tenggara, termasuk tentu saja di Indonesia.

Mulai dari hari ini, Gravity membuka website untuk pre-registrasi Ragnarok M, dengan begitu kamu bisa mulai mendaftarkan diri untuk ikut bermain game ini nantinya.

Baca Juga : Ragnarok Journey, Game MMORPG Legendaris Itu Bisa Dimainkan di Browser

Tentu saja game ini masih belum bisa dimainkan saat ini, karena website tersebut hanya mendaftarkan dirimu saja.

Namun, ternyata pre-registrasi tersebut ternyata memiliki arti yang mendalam dan mampu memengaruhi gamenya nanti.

Karena pada website resminya tersebut jumlah pemain yang mendaftarkan diri akan dihitung, yang dapat terlihat di bagian bawah tombol registrasi.

Baca Juga : Facebook Dianggap Media Sosial Paling Berbahaya Bagi Kesehatan Mental

Website tersebut memperlihatkan beberapa target untuk dipenuhi, dan bila sampai pada angka tersebut maka akan ada benda dalam game yang akan kamu langsung dapatkan ketika bermain nantinya.

Pada 100 ribu pendaftar awal, kamu akan mendapatkan Novice Chest, berisi 50 buah White Potion, 50 buah Blue Potion, dan 50 buah Fly Wing.

Kemudian pada target 300 ribu pendaftar, kamu akan mendapatkan Ring Pack, berisi satu buah Novice Ring dan 5 buah mystery chest.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest