Follow Us

facebookyoutube_channeltwitter

Kini Kamu Bisa Backup Isi WhatsApp Gratis di Google Drive Sepuasnya, Cocok Buat Youtubers

Hesti Puji Lestari - Jumat, 17 Agustus 2018 | 11:30
Kini Kamu Bisa Backup Isi WhatsApp Gratis di Google Drive Sepuasnya, Cocok Buat Youtubers
Daily Express

Laporan Wartawan NexTren, Hesti Puji Lestari

NexTren.com - WhatsApp secara resmi memberi tahu semua penggunanya tentang perjanjian barunya dengan Google.

Hal ini berkaitan dengan backup data yang sering dipakai pengguna WhatsApp.

Hingga saat ini, pecinta aplikasi WhatsApp memiliki kuota penyimpanan cadangan yang terbatas di Google Drive.

(BACA:8 Smartphone Motorola Ini Akan Terima Update ke Android Pie, Mulai Rp 3 Jutaan)

Namun per tanggal 12 November 2018, hal ini tak akan lagi menjadi masalah buat kamu nih.

Pasalnya, Google membebaskan semua cadangan pengguna yang disimpan ke layanannya.

Dilansir NexTren.com dari GSM Arena, kamu bisa menyimpan apapun dengan kapasitas berapapun dari cadangan chat baik teks, foto, atau video dari WhatsAppmu.

Tapi ingat ya, semuanya tetap perlu koneksi data yang cukup karena besarnya cadangan yang bakal dikirim (upload).

Meski demikian, jika kamu tak memperbaharui backup WhatsApp lebih dari 1 tahun maka Google akan menghapusnya secara otomatis.

(BACA:iPhone XS, iPhone XS Plus, dan iPhone 9 Segera Dirilis, Termahal Rp 14 Jutaan)

Editor : Nextren

Baca Lainnya





PROMOTED CONTENT

Latest

x