Laporan wartawan Nextren, Husna Rahmayunita.
Nextren.com - Tablet bukan benda yang asing lagi untuk dimiliki.
Replikas PC tanpa keyboard ini pun banyak diminati masyarakat, karena ukuran dan software yang menjanjikan.
Buat kalian yang ingin memiliki tablet dengan harga di bawah 2 juta, berikut 5 tablet yang bisa jadi pilihan.
Kinerjanya lumayan bisa diandalkan dengan prosesor Quad Core dan RAM 2GB.
(Baca : Edit Video Kini Bisa Di Hape, Ini 5 Aplikasi Editor Video Gratis Yang Keren Hasilnya )
Kalau ingin dipakai sebagai alat kerja, bisa memilih yang punya OS Windows.
Kalau ingin lebih banyak dipakai sebagai hiburan, OS Android akan lebih berguna.
1. Advan i10 Rp 1,8 juta
Tablet yang satu ini memiliki layar 10 inchi dan RAM 2GB.
Lumayan nih buat jadi gadget kesayangan.
Android 7.0 Nougat dan prosesor Quad Core 1 GHz pun diusung untuk menambah kinerjanya.