Follow Us

Samsung Kembangkan Baterai "Ajaib"

Fatimah Kartini Bohang - Selasa, 27 Oktober 2015 | 12:18
Samsung kembangkan baterai tipis dan gahar untuk wearable
HotHardware

Samsung kembangkan baterai tipis dan gahar untuk wearable

Samsung mengembangkan baterai super tipis dan lentur untuk wearable. Dengan baterai tersebut, pengembang dikatakan bisa mewujudkannya ide-ide kreatif yang sebelumnya dirasa tak mungkin.Sebab, wearable tak melulu tentang smartwatch dan fitness band. Pengembang juga bisa membuat kalung pintar, bandana pintar, dan aksesori lainnya.Dua jenis baterai "ajaib" yang dirancang untuk membuat inovasi ragam wearable tersebut bertajuk "Stripe" dan "Band", sebagaimana dilaporkan HotHardware dan dihimpun Nextren, Selasa (27/10/2015).Samsung mengklaim Stripe disusun menggunakan material canggih. Baik pada bahan luarnya maupun komponen internalnya.Tebalnya hanya 0,3 mm dan teksturnya lentur seperti karet. Sehingga baterai tersebut dapat menyesuaikan dengan berbagai bentuk perangkat.Kepadatan energinya, kata Samsung, dibuat lebih tinggi dari baterai lain yang beredar di pasaran saat ini. Dengan begitu, daya tahan perangkat dapat ditingkatkan.Lain Stripe, lain pula Band. Jenis yang kedua dibuat khusus untuk smartwatch. Saat disematkan pada smartwatch, kata Samsung, Band dapat meningkatkan kapasitas baterai hingga 50 persen.Kedua produk diperkenalkan pada ajang InterBattery 2015 di Seoul, Korea Selatan. Saat ini keduanya masih dalam bentuk prototipe. Belum jelas kapan Samsung akan memboyong kedua produknya untuk pasar komersil.

Source : Hot Hardware

Editor : Deliusno

Baca Lainnya

Latest