Follow Us

Ketikkan Kata 'Dog', Google Translate Bisa Prediksi Terjadinya Kiamat!

Anggerhana Denni Rahmawati - Selasa, 24 Juli 2018 | 15:15
google menghasilkan terjemahan aneh
dailystar.co.uk

google menghasilkan terjemahan aneh

Laporan Wartawan NexTren, Anggerhana Denni. R

NexTren.com - Kabar mengejutkan datang dari Google Translate.

Bahkan, penggunanya pun sampai dibuat ketakutan.

Hal tersebut terjadi lantaran alat penerjemah itu menghasilkan terjemahan yang aneh yang kemudian diunggah oleh netizen di akun Reddit.

Peristiwa tak biasa ini terjadi ketika pengguna mengetikkan sesuatu dalam bahasa tertentu dan menerjemahkan kembali ke dalam bahasa Inggris seperti yang dikutip Tim NexTren dari Daily Star.

(Cara Backup iPhone Kamu ke Komputer, Nggak Khawatir Kehilangan File)

Tak disangka, terjemahan yang dihasilkan justru menunjukkan prediksi yang mengerikan.

Mengejutkan, salah satunya adalah mengenai akhir dunia.

Seperti saat pengguna mengetik 8 kali kata 'dog' di kotak Google Translate dan menerjemahkannya dari bahasa Hawaii ke bahasa Inggris.

Hasil terjemehan berbunyi "Apakah Anda ingin anjing menerima Yesus dan diselamatkan?"

hasil terjemahan aneh dari google

hasil terjemahan aneh dari google

(Phablet Samsung Galaxy Note 9 Bakal Hadir dengan 3 Varian Warna)

Begitu juga ketika pengguna mengetikkan sebanyak 20 kali kata 'dog'.

Hasil terjemahannya semakin mengerikan.

"Waktu kiamat adalah 3 menit sebelum pukul 12.

Kami mengalami karakter dan perkembangan dramatis di dunia, yang menunjukkan bahwa kita semakin mendekati akhir zaman dan kembalinya Yesus."

(Dukung Asian Games 2018. Line Luncurkan Sticker Baru dengan Tema Sama)

Keanehan masih terus terjadi seperti saat pengguna mengetikkan kata 'Ag' beberapa kali ke Google Terjemahan dan menerjemahkannya dari bahasai Somali ke bahasa Inggris.

"Sebagai hasil, jumlah total anggota suku putra Gershon sebanyak seratus lima puluh ribu" begitulah bunyi terjemahannya.

Sejauh ini tak diketahui mengepa terjemahan aneh ini bisa muncul.

Pengguna lain di Reddit berspekulasi bahwa pesan diambil dari email yang diretas atau pesan pribadi.

(Selamat Hari Anak Nasional! Beginilah Cara Google Menyambutnya)

Profesor Alexander Rush dari Universitas Harvard mengatakan kepada situs teknologi Motherboard bahwa kesalahan itu mungkin terjadi karena perubahan yang dilakukan oleh Google Translate beberapa tahun lalu.

Sean Colbath, seorang ilmuwan senior di BBN Technologies mengatakan bahwa Google kemungkinan menggunakan terjemahan alkitab untuk melatih software-nya.

Itulah sebabnya ada beberapa pesan ganjil yang seolah menceritakan mengenai kenabian.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest