Follow Us

Inlah Fitur Kemamanan di OPPO Reno8 Pro 5G Untuk Melindungi Privasi & Menjaga HP Kamu

Ida Bagus Artha Kusuma - Selasa, 20 September 2022 | 19:00
OPPO Reno8 Pro 5G dengan ColorOS 12 dilengkapi dengan sejumlah fitur keamanan untuk melindungi privasi pengguna
bagus

OPPO Reno8 Pro 5G dengan ColorOS 12 dilengkapi dengan sejumlah fitur keamanan untuk melindungi privasi pengguna

nextren.com - OPPO Reno8 PRO 5G menggunakan sistem operasi ColorOS 12 yang berbasiskan android 12 dengan sejumlah fitur keamanan bagi penggunanya.

Fitur keamanan ini dapat menjaga privasi pengguna OPPO Reno8 Pro 5G serta membantu mengurangi resiko dari aksi jahat di sekitar kita seperti pencurian data atau bahkan pencurian fisik.

Fitur-fitur di OPPO Reno8 Pro 5G ini membawa tingkat keamanan di atas standar industri serta memperoleh sertifikasi dari pihak ketiga yang berwenang seperti ISO, ePrivacy, dan TrustArc.

Password untuk Mematikan Smartphone

Satu fitur keamanan di OPPO Reno8 Pro 5G ini akan sangat membantu pengguna ketika smartphone dicuri.

Password untuk mematikan smartphone akan mempersulit orang lain ketika ingin mematikan smartphone dari keadaan terkunci karena perlu untuk memasukkan password ketika ingin mematikan smartphone.

Ilustrasi fitur kata sandi untuk mematikan smartphone di OPPO Reno8 series
bagus

Ilustrasi fitur kata sandi untuk mematikan smartphone di OPPO Reno8 series

Sehingga orang lain yang tidak mengetahui password tidak bisa mematikan smartphone.

Pengguna masih mungkin untuk melacak HP yang masih menyala menggunakan fitur find my phone dari google dengan catatan masih tersambung dengan internet melalui sim-card.

Fitur ini dapat ditemukan pada menu kemanan sistem di pengaturan kata sandi & keamanan.

Baca Juga: Pre-Order OPPO Reno8 Pro 5G & Reno8 Z 5G Mulai Besok Dapat Bonus TWS Sampai Speaker

Perlindungan Recent Tasks

Fitur yang satu ini berfungsi untuk menjaga privasi pengguna yang sering membuka smartphone di tempat umum.

Sesuai namanya, perlindungan recent tasks berfungsi untuk menutup informasi dari dalam aplikasi ketika pengguna tengah berganti aplikasi melalui recent tasks.

Tampilan perlindungan Recent Task ketika aktif menutupi informasi atau tampilan dari aplikasi yang dilindungi
bagus

Tampilan perlindungan Recent Task ketika aktif menutupi informasi atau tampilan dari aplikasi yang dilindungi

Isi dari aplikasi tersebut akan ditutup atau di blur, sehingga orang lain yang sedang mengintip aplikasi kita tidak akan bisa mengetahui isi atau informasi dari aplikasi tersebut.

Saat ini ada sekitar 800 aplikasi yang mendukung fitur perlindungan recent apps.

Anti Pengintipan Notifikasi

Satu lagi fitur untuk menjaga privasi pengguna ketika di tempat umum adalah perlindungan isi notifikasi terutama aplikasi chatting.

Fitur anti pengintipan bekerja menggunakan fitur pengenalan wajah yang sudah terdaftar di dalam sistem keamanan perangkat.

Fitur Anti Peeping di HP OPPO
Bagus

Fitur Anti Peeping di HP OPPO

Saat kamera depan mendeteksi wajah selain pemilik HP, maka isi dari chat dalam notifikasi akan disembunyikan.

Baca Juga: Lihat Langsung Hasil Foto Kamera OPPO Reno8 Pro 5G Menangkap Keindahan Langit Malam Jakarta

Sedangkan saat kamera depan tidak mendeteksi wajah yang asing, maka notifikasi akan memuat isi dari pesan chatting seperti biasa.

Hal ini akan menyembunyikan isi chat di kolom notifikasi saat HP sedang digunakan dan ketika sedang terkunci.

Proteksi Informasi Foto

Sebelum membagikan foto, sistem ColorOS 12 di OPPO Reno8 Pro 5G memiliki opsi bagi pengguna untuk menghapus beberapa informasi dari foto tersebut.

Informasi ini meliputi lokasi dan metadata seperti model perangkat, aperture, kecepatan rana, dan lainnya.

Tampilan fitur Perlindungan privasi di OPPO Reno8 series
bagus

Tampilan fitur Perlindungan privasi di OPPO Reno8 series

Opsi ini bisa ditemukan pada menu "perlindungan privasi" sebelum membagikan foto tersebut ke berbagai platform lain.

Sehingga pengguna memiliki opsi untuk membagikan datanya ke aplikasi chatting atau ke orang lain.

5-Grade Access Control

OPPO Reno8 Pro 5G memiliki fitur privasi canggih dan mudah digunakan, seperti Dasbor Privasi, Berbagi Lokasi Perkiraan, Indikator Mikrofon dan Kamera.

Lalu terdapat juga fitur untuk pengalih Mikrofon dan Kamera, dan Presentasi notifikasi.

Baca Juga: Inilah Fitur Profesional di OPPO Reno8 Pro 5G Buat Kamu Yang Pro

Pengguna akan memiliki kendali penuh atas siapa dapat melihat data pada Reno8 Pro 5G dan kapan data tersebut diakses.

Pre-order Reno8 Pro 5G

Bagi konsumen yang tertarik dengan perangkat OPPO Reno8 Pro 5G, pemesanan sudah bisa mulai dilakukan pada tanggal 16 September sampai 22 September dengan beberapa hadiah menarik.

OPPO Reno8 Pro 5G hanya dapat dipesan melalui Erafone dan Tokopedia dengan keuntungan hadiah eksklusif berupa OPPO Enco Air senilai Rp 999.000 selama persediaan masih ada dan keuntungan bunga 0% hingga cicilan bank sampai dengan 12 bulan.

Prte-order Reno8 Pro 5G bisa mendapatkan OPPO Enco Air terbaru
bagus

Prte-order Reno8 Pro 5G bisa mendapatkan OPPO Enco Air terbaru

Tidak sampai di pre-order, Pengguna OPPO Reno8 Pro 5G mendapatkan berbagai keuntungan eksklusif di aplikasi My OPPO, seperti 2x Poin My OPPO hingga 11.000 poin, Voucher Konsultasi Dokter KlikDokter Diskon 30% hingga Rp25.000, Celebrity Fitness: 14 Hari Gym Gratis, Voucher Belanja senilai Rp250.000 min. pembelian Rp1 Juta dari A Lux Life Beauty, gratis Parfum Baru Eksklusif dari Bies Perfume senilai Rp400.000 per produk.

Spesifikasi OPPO RENO8 Pro 5 5G

Chipset Mediatek Dimensity 8100 – Max 5G
Dimensi Ketebalan 7.34mm, Berat 183 gram
Warna Glazed Green & Glazed Black
Kamera 50MP Main Camera+ 8MP Wide Angle+ 2MP kamera makro, + 32MP IMX 709 Front, MariSilicon X NPU
Layar 6.7 inci, OLED, 120Hz, Corning Gorilla Glass
RAM 12GB (Ram Expansion)
Penyimpanan 256GB
Baterai 4500mAh, 80W SUPERVOOC
Sistem Operasi ColorOS 12.1, Android 12 (Segera update ke Android 13, ColorOS 13)
Harga Rp 9.999.000
Baca Juga: Kesan Pertama OPPO Reno8 Pro 5G Sebagai Standar Baru Kamera HP Mobile

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest