Follow Us

Foto Jenazah Pasien Covid-19 Dibawa Pakai Truk Viral di Twitter, Ini Kata Pemprov DKI

Fahmi Bagas - Selasa, 22 Juni 2021 | 11:33
Foto jenazah pasien Covid-19 dibawa pakai truk yang viral di media sosial Twitter.
Twitter/ @nickolaslkh

Foto jenazah pasien Covid-19 dibawa pakai truk yang viral di media sosial Twitter.

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com - Kondisi pandemi yang melanda kawasan Indonesia masih belum bisa dihentikan dan terus menunjukkan penambahan yang signifikan.

Bahkan pada hari Senin (21/60) kemarin, angka kasus positif di Tanah Air telah mencapai angka 2 juta jiwa dengan total jumlah korban meninggal mencapai ratusan ribu orang.

Terlepas dari kabar tersebut, tengah beredar foto jenazah pasien Covid-19 yang terlihat dibawa pakai truk dan viral di media sosial Twitter.

Kabar itu pun langsung beredar cepat dan segera ditanggapi oleh pihak Pemprov DKI Jakarta.

Baca Juga: Cara Mengubah Foto Menjadi Video Lip-sync di Aplikasi Wombo, Lagi Viral!

Kronologi Foto Jenazah Pasien Covid-19 Viral

Foto pasien Covid-19 yang diangkut pakai truk itu diunggah oleh salah satu akun bernama @nicolaslkh pada hari Senin (21/6) pukul 17:05.

Dalam postingan gambar tersebut, ia membagikan tiga buah foto yang memperlihatkan sebuah truk yang dilabeli dengan spanduk bertuliskan "Mobil Jenazah".

Lalu pada salah satu gambar juga menunjukkan sebuah spanduk yang berisi kalimat "Truk Angkutan" dan "Covid-19".

Selain itu, gambar lainnya juga memperlihatkan beberapa petugas kesehatan yang sedang menggotong sebuah peti berwarna putih.

Baca Juga: Foto iPhone 13 Pro Max Pink Viral di Dunia Maya, Begini Wujudnya!

Tangkapan layar dari akun @nicolaslkh yang membagikan foto jenazah pasien Covid-19 memakai truk.
Twitter/ @nickolaslkh

Tangkapan layar dari akun @nicolaslkh yang membagikan foto jenazah pasien Covid-19 memakai truk.

Dugaan yang meguatkan lainnya berasal dari caption yang ditulis oleh pemilik akun tersebut.

"Angkut jenazah sudah pake truck, bukan ambulan lagi," tweet akun @nicolaslkh.

Baca Juga: Viral, iPhone 12 Pro Tenggelam di Kanal Berlumpur, Masih Bisa Selamat!

Lantas apakah gambar tersebut adalah sebuah kebenaran?

Tanggapan Pemprov DKI Jakarta

Dihimpun dari Kompas, foto yang viral tersebut telah ditanggapi langsung oleh Kepala Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta, Suzi Marsitawati.

Dalam keterangannya disebutkan bahwa apa yang ditampilkan pada foto itu adalah kegiatan simulasi yang dilakukan oleh Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta.

"(Itu) simulasi, jadi tidak benar (mengangkut jenazah dengan truk)," jelas Suzi dikutip dari Kompas.

Baca Juga: Elon Musk 'Labil', Harga Bitcoin Meroket ke Angka Rp. 560 Juta!

Suzi menyebutkan bahwa sampai saat ini Pemprov DKI Jakarta belum menerapkan proses pengakutan jenazah pasien Covid-19 menggunakan truk.

Ia juga menerangkan kalau pihaknya masih belum tahu kapan akan diterapkan cara pengakutan jenazah pasien Covid-19 memakai truk.

Hal senada pun disampaikan oleh Ivan Murcahyo, selaku Kapusdatin Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI Jakarta.

Baca Juga: Nostalgia Seri HP Nokia Jadul di Twitter, Netizen Pamer 16 Koleksi!

"Kami Dinas Pertamanan dan Hutan Kota DKI menggunakan mobil ambulans jenazah," ucapnya, kembali melansir dari Kompas.

"Tidak ada update dari tim angkutan terkait opsi (memakai truk) itu," tegas Ivan.

(*)

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest