Follow Us

Review Kamera Vivo V21 5G, Asik Diajak Foto atau Selfie Malam Hari

Zihan Fajrin - Rabu, 02 Juni 2021 | 21:40
Jadi ini hasil dari kamera vivo V21 5G
Zihan Fajrin

Jadi ini hasil dari kamera vivo V21 5G

Jarak ketika mengambil foto makro juga perlu diperhatikan, ada syarat agar kalian bisa mengambil foto makro ini, cek ke halaman selanjutnya.

Syaratnya yaitu atur jarak 4cm antara kamera dengan objek, Nextren mencoba metode ini pada objek bunga namun tidak berhasil.

Detail yang didapatkan kurang dan efek yang seperti lukisan tersebut juga masih terlihat.

Hasil foto makro lainnya di vivo V21 5G.
Zihan Fajrin

Hasil foto makro lainnya di vivo V21 5G.

Kamera selfie 44MP vivo V21 5G

Memang diakui, vivo cukup terdepan dalam urusan menghadirkan lensa kamera selfie yang terbaik.

Baca Juga: Review Lengkap Vivo X60 Pro, Tak Hanya Unggul di Kamera Saja

Nextren mengakui bahwa hasil kamera selfie 44MP yang diusung pada vivo V21 5G memberikan kualitas foto yang baik dan detail.

Vivo tidak memberikan efek kecantikan secara otomatis di kamera selfie, namun jika kalian membutuhkannya bisa ke fitur potret.

Hasil kamera selfie 44MP vivo V21 5G.
Zihan Fajrin

Hasil kamera selfie 44MP vivo V21 5G.

Ada banyak fitur di kamera selfie vivo V21 5G yang mungkin akan Nextren bahas secara terpisah. Di halaman selanjutnya akan ada hasil kamera selfie di malam hari.

Untuk kalian yang takut tidak terlihat ketika foto malam hari mungkin dengan vivo V21 5G, kekhawatiran tersebut dapat ditolong.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest