Follow Us

Gojek Xcelerate Masuk Batch 3, Bantu Startup Kembangkan Usaha

Fahmi Bagas - Sabtu, 15 Februari 2020 | 09:00
Gojek bersama Digitaraya telah selesai melakukan pelatihan Batch 3 untuk Gojek Xcelerate.
Fahmi Bagas

Gojek bersama Digitaraya telah selesai melakukan pelatihan Batch 3 untuk Gojek Xcelerate.

Laporan wartawan Nextren, Fahmi Bagas

Nextren.com - Gojek dengan Digitaraya telah selesai untuk melaksanakan program Gojek Xcelerate Batch ke 3.

Sebelumnya, Gojek telah melakukan kloter ke 2nya pada bulan Oktober lalu.

Kali ini, Gojek berhasil menjaring 9 startup dengan bidang yang berbeda-beda.

Kesembilan startup tersebut adalah pijak bumi, mad, gigel.id, callista, sugar tech, kiddo, meyerfood, etanee dan hrtg.

Baca Juga: Ini Dia GoSure, Layanan Asuransi Terbaru dari GoJek dengan Biaya Mulai Rp 10 Ribu

Berbeda dengan tahap-tahap sebelumnya, kali ini Gojek mengusung tema daily consummer innovation.

Maka dari itu seluruh startup yang dipilih untuk kloter ini merupakan mereka yang bergerak pada bidang kebutuhan sehari-hari

" Kamu harap mereka bisa tetap memberikan atau menawarkan produk dan jasa yang dibutuhkan yang bersaing gitu pertumbuhan industri di tengah market yang demikian ini yang menjadi latar belakang kenapa kita memilih tema ini" ungkap Nila Marita, Chief Corporate Affairs Gojek Indonesia.

Gojek juga memiliki misi untuk menciptakan startup unggul yang ada di Indonesia.

Seperti yang dikatakan oleh Ainul Yaqin, Chief Marketing Officer Gojek, "Penting bagi para founder menemukan cara yang paling efektif dan efisien dalam mengembangkan produk mereka".

"Salah satu caranya adalah growth-hacking yang mirip debgan disiplin marketing", lanjutnya.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest