Follow Us

Hape Dengan Dual SIM 5G Diprediksi Akan Rilis Pada 2020 Mendatang

Nicolaus Prama - Rabu, 27 November 2019 | 15:10
Mediatek mengumumkan rencana produksi Dimensity 1000 mendukung jaringan 5G
engadget.com

Mediatek mengumumkan rencana produksi Dimensity 1000 mendukung jaringan 5G

Laporan wartawan Nextren, Nicolaus Prama

Nextren.com – Hape dual SIM memang telah menjadi hal yang lumrah saat ini.

Tetapi, pernahkah membayangkan hape dual SIM yang mendukung jaringan 5G?

Produsen chip, Mediatek rupanya ingin mewujudkan hal tersebut.

Baca Juga: Usung Mediatek Helio G90T, Redmi Note 8 Series Punya Performa Kuat

Mediatek ingin memanfaatkan momentum tren 5G pada 2020 mendatang.

Secara resmii, Mediatek mengumumkan chip 5G terbarunya, bernama Dimensity 1000.

Dimensity 1000 akan menjadi chipset pertama yang mampu mendukung dua buah SIM mendukung jaringan 5G.

Dengan chip ini, kamu bisa menikmati transfer data dengan kecepatan tertinggi tanpa kompromi.

Mediatek mengklaim bahwa chip tersebut akan menjadi yang tercepat saat ini.

Dimensity 1000 mampu mendukung kecepatan 4,7 Gbps downstream dan 2,5 Gbps upstream dengan menggunakan pita frekuensi 6GHz jaringan 5G.

Editor : Wahyu Subyanto

Baca Lainnya

Latest